Britney Spears, penyanyi, penari dan aktris wanita terkenal berkebangsaan Amerika yang sukses menjadi penyanyi terlaris di abad 21 |
Britney Spears, penyanyi wanita yang cantik
Baca juga : Celline Dion, Penyanyi Pop Dan Diva Pop Dunia Dengan Suara Luar Biasa
Sekilas Tentang Britney Spears
Baca juga : Madonna, Penyanyi Yang Mendapat Julukan Ratu Pop Dunia
Selama karir musiknya, dia telah berhasil meraih prestasi diantaranya adalah :
Cerita karir Britney Spears lengkap
Britney Spears muda sejak anak anak sudah tampil di acara televisi, penampilannya tersebut dilakukan sebelum dia mendapatkan tanda tangan kontrak dari Jive Record pada tahun 1997.
Britney Spears meraih kesuksesan secara global, setelah dia berhasil merilis album studio pertama kalinya di tahun 1999 dan 2000, dengan album berjudul Baby One More Time dan Oops!... I Did It Again.
Dia menjadi artis remaka dengan meraih penjualan terlaris sepanjang masa. Selain itu Britney Spears dinyatakan sebagai Princess of Pop dan menjadi seorang artis yang mempengaruhi kebangkitan dari musik teen pop selama akhir tahun 1999 dan awal tahun 2000.
Untuk album studio kedua Britney Spears akan mengambil tema yang lebih dewasa serta provokatif yang dirilis tahun 2001 dan 2003 dengan album berjudul Britney dan In the Zone.
Pada tahun 2002, Britney Spears mencoba ke dunia akting dan main dalam film Crossroads. Namun demikian, ketika dia mengalami banyak masalah pribadi yang terpublikasikan maka membuat karirnya mengalami masa libur.
Album Britney Spears Blackout dirilis pada saat masih mengalami masalah pribadi yaitu dirilis pada tahun 2007. Album ini justru mendapat masukan sebagai salah satu karya terbaik dari Britney Spears.
Pada saat itu, tingkah laku Britney Spears yang tidak seperti biasanya sehingga harus rawat inap untuk mendapatkan perawatan dan pengawasan konservatif.
Namun demikian, Spears mampu bangkit dari berbagai masalah pribadi yang menimpanya sehingga dia kembali berada dipuncak tangga lagu melalui album ke 6 tahun 2008 dan album ke 7 tahun 2011 dengan judul album Circus dan Femme Fatale.
Spears menjadi musisi wanita yang mempunyai pendapatan tertinggi di tahun 2012, dengan pendapatannya mencapai $58 juta. Hal ini dikemukakan oleh Forbes, dimana terakhir Spears masuk kedalam daftar berpenghasilan tertinggi pada tahun 2002.
Album Spears ke 8 tahun 2013 dan ke 9 tahun 2016 dengan album berjudul Britney Jean dan Glory.
Untuk mempromosikan kedua album ini, Britney Spears mengadakan konser residen yang berlangsung selama 4 tahun. Britney: Piece of Me diadakan di Planet Hollywood dan Casino diadakan di Las Vegas.
Beberapa single Britney Spears berhasil menduduki peringkat 1 di Amerika Serikat, single tersebut berjudul ...Baby One More Time, Womanizer, 3, Hold It Against Me dan S&M.
2 singlenya juga berada dipuncak tangga lagu Australia dan Kanada, dengan single berjudul Oops!... I Did It Again dan Toxic.
Selain itu, Britney Spears juga telah meraih beberapa penghargaan serta apresiasi, diantaranya 1 Grammy Award, 6 MTV Video Music Awards termasuk video Vanguard Award, 7 Billboard Music Awards termasuk Millenium Award serta 1 bintang di Hollywood Walk of Fame.
Dia di tempatkan diurutan ke 8 sebagai artis terbesar periode tahun 2000 an oleh Billboard, selain itu Spears juga menjadi salah satu artis terlaris dengan pencapaian penjualan lebih dari 100 juta rekaman di seluruh dunia.
Britney Spears juga mengeluarkan merek parfum pada tahun 2004, bekerja sama dengan Elizabeth Arden, Inc. Produk parfum ini mencapai penjualan US $1,5 milyar hingga tahun 2012.
Kegiatan Britney Spears muda
Orang tua Spears bernama Lynne Irene Bridges dan James Parnell Spears. Dia adalah anak kedua dari 3 bersaudara, kedua saudaranya bernama Bryan James dan Jamie Lynn.
Nenek Spears dari ibunya bernama Lillian Portel berasal dari London, Inggris sedangkan kakek buyutnya adalah orang Malta.
Sejak usia anak anak, Spears sudah bernyanyi dengan mengikuti paduan suara di gereja sehingga kemampuan menyanyinya sudah terlatih disitu.
Diusia 5 tahun, dia sudah membuat debut panggung lokal dengan membawakan lagu What Child Is This? pada saat acara kelulusan TK nya.
Untuk meningkatkan kemampuan bernyanyinya, Spears mengikuti kelas gimnatik dan vokal serta banyak mengikuti berbagai macam kompetisi antar negara dan kompetesi bakat anak anak.
Spears dan ibunya berangkat ke Atlanda, georgia untuk mengikuti audisi kembalinya The Mickey Mouse Cub di tahun 1990 an dan pada saat itu Spears berusia 8 tahun. Namun Spears tidak diterima karena usianya masih terlalu muda.
Meskipun pada kesempatan tersebut Spears ditolak, tetapi dia diperkenalkan dengan seorang agen bakat kota New York yang bernama Nancy Carson.
Nancy Carson tertarik dengan kemampuan bernyanyi Spears sehingga menyarankan supaya Spears masuk ke Professional Performing Arts School.
Spears mendapatkan peran profesional pertamanya sebagai pemeran pengganti untuk peran utama sebagai Tina Denmark pada pertunjukan musikal Broadway Ruthless!.
Selain itu, dia juga menjadi kontestan pada acara televisi populer Star Search serta muncul pada beberapa iklan.
Spears tampil bersama dengan Christina Aguilera, Justin Timberlake, Ryan Gosling dan Keri Russel pada tahun 1992 di The Mickey Mouse Club. Akhirnya, Britney Spears masuk ke Parklane Academy di McComb pada tahun 1996.
Rekaman Spears yang membawakan lagu karaoke Whitney Houston, dimasukan ke perusahaan rekaman oleh Larry Rudolph sehingga memerlukan demo profesional. Kemudian Larry Rudolph memberikan sebuah lagu yang tidak digunakan oleh ToniBraxton.
Spears harus melakukan latihan selama 7 hari untuk merekam vokalnya di studio bersama dengan seorang tehnisi suara. Spears berjumpa dengan 4 macam perusahaan rekaman dan demo Spears ditolak oleh 3 perusahaan rekaman.
Menurut 3 perusahaan rekaman tersebut bahwa pada saat itu banyak yang menyukai band band pop seperti Backstreet Boys dan Spice Girl. Dimana dia tidak akan menjadi Madonna yang lain, Debbie Gibson yang lain maupun Tiffani yang lain.
Ternyata audisi Spears sangat dikagumi oleh para eksekutif dari Jive Records karena sangat jarang dijumpai anak seusia Spears yang mampu memberikan konten emosi serta daya tarik komersial seperti Spears.
Britney Spears telah mendapatkan motivasi dari audisi pertamanya tersebut untuk melangkah ke karir musik selanjutnya. Tahun 1992, dia membawakan lagu milik Houston yang berjudul I Have Nothing untuk para eksekutif.
Spears mendapatkan kontrak dari perusahaan rekaman dan Presiden Clive Calder meminta album penuh dari Spears. Separoh dari album Spears direkam tahun 1998 oleh produser Max Martin, Denniz Pop dan Rami Yacob serta produser lainnya.
Tur pertama Spears diadakan di pusat perbelanjaan untuk mempromosikan album debutnya yang akan datang dan Spears tampil membawakan 4 macam lagu yang didampingi oleh 2 penari latar, sedangkan tur konser pertama Spears ketika dia menjadi artis pembuka dari NSYNC.
Album Britney Spears ...Baby One More Time dan Oops!... I Did It Again
Album debut Britney Spears berjudul ...Baby One More Time dirilis tahun 1999, album ini berhasil menduduki peringkat pertama di Billboard 200 AS dan disertifikasi platinum sebanyak 2 kali oleh RIAA.
Selain itu, album ini melejit di tangga lagu 15 negara, mencapai penjualan lebih dari 10 juta album dalam 1 tahun dan menjadi album dengan penjualan terbanyak yang pernah ada oleh artis remaja.
Single utama dari album ini dengan judul sama dengan judul albumnya yaitu ...Baby One More Time. Atas dasar ide dari Jive Records video musiknya semula akan dibuat dalam bentuk animasi tetapi Spears tidak setuju, akhirnya dibuat seorang gadis sekolah Katolik.
Single ...Baby One More Time ini mencapai penjualan hingga 500 ribu eksemplar di hari pertama dan berada di peringkat pertama di Bilboard Hot 100 selama 14 hari berturut turut. Total penjualan lagu ini mencapai 10 juta eksemplar, sehingga menjadi salah satu single dengan penjualan terbaik sepanjang masa.
Di Britania Raya, lagu ini juga memuncak di tangga lagu selama 14 hari dan menjadi single dengan penjualan tercepat oleh seorang artis wanita dengan pencapaian penjualan hingga 460 ribu eksemplar.
Selain itu, lagu ini juga menjadi lagu yang berada di urutan ke 25 tersukses sepanjang masa dalam sejarah tangga lagu Inggris. Spears juga menjadi artis wanita termuda yang mampu mencapai penjualan hingga 1 juta di Inggris.
...Baby One More Time menjadi lagu hit yang masuk di urutan 10 besar di seluruh dunia, dimana albumnya mampu terjual hingga 25 juta eksemplar di seluruh dunia.
Album ini menjadi salah satu album dengan penjualan terbaik sepanjang masa dan menjadi album debut dengan penjualan terbaik dari artis yang pernah ada.
Tur pertamanya untuk ...Baby One More Time diadakan di Amerika Utara pada bulan Juni 1999, tur ini memperoleh kritikan bagus meskipun menimbulkan kontroversi karena Spears mengenakan pakaian pakaian terbuka.
Tur lanjutannya diberi nama Crazy 2k yang dilaksanakan pada bulan Maret 2000. Dalam tur ini, Spears membawakan lagu lagu untuk pertama kalinya dari album studio keduanya yang akan dirilis.
Album studio kedua Britney Spears berjudul Oops!... I Did It Again dirilis pada tahun 2000. Album ini menduduki peringkat pertama di AS dan mencapai penjualan hingga 1,3 juta eksemplar sehingga memecahkan rekor penjualan debut tertinggi oleh artis solo.
Single utama albun ini dengan judul sama dengan albumnya menduduki puncak tangga lagu di beberapa negara seperti Australia, Selandia Baru, Britania Raya serta negara negara Eropa.
Spears juga merilis buku pertamanya yang ditulis bersama ibunya dengan judul Britney Spears’ Heart to Heart. Dengan beredarnya spekulasi media tentang Spears, akhirnya dia megkonfirmasi tentang hubungan dekatnya dengan anggota NSYNC Justin Timberlake.
Album Britney Spears, Britney dan Crossroads
Spears sepakat untuk bekerja sama dengan Pepsi dalam rangka promosi pada bulan Februari 2001 dan pada tahun yang sama Spears kembali merilis buku yang ditulis bersama ibunya dengan judul buku A Mother’s Gift.
Britney merupakan album studio ketiga Britney Spears yang dirilis pada bulan November 2001. Album ini terinspirasi oleh artis artis hip hop Jay-Z dan The Neptunes dan album ini dibuat dengan suara lebih funky.
Album ini juga berhasil menduduki peringkat 1 di Billboard 200 dan berada diposisi 5 besar di Australia, Britania Raya serta negara negara Eropa. Album ini mencapai penjualan lebih dari 12 juta eksemplar di seluruh dunia.
Selain itu, lagu dari album ini yang berjudul Overprotected masuk nominasi Grammy untuk Best Pop Vokal Album dan Best Female Pop Vocal Performance.
Album ini juga terdaftar sebagai salah satu 100 Best Albums from the Past 25 Years oleh Entertainment Weekly dan single pertama album ini yang berjudul I’m a Slave 4 U menjadi lagu hit yang masuk 10 besar di seluruh dunia.
Namun penampilan Spears di MTV Video Music Awards 2001 mendapat kecaman dari organisasi hak binatang PETA karena Spears tampil bersama dengan seekor harimau yang berada di dalam kandang dan mengalungkan ular piton albino di lehernya karena Spears dianggap telah menganiaya hewan hewan tadi.
Untuk mempromosikan album Britney ini, dia menyelenggarakan Dream Within a Dream Tour. Tur ini sukses karena memperoleh penghasilan tertinggi diurutan ke 2 setelah tur Cher Farewell Tour di tahun 2002 oleh artis wanita.
Spears berhasil menjadi the world’s most powerful celebrity atas kesuksesan karirnya tersebut. Dia juga memperoleh peran pertama kalinya di Crossroads yang dirilis pada tahun 2002.
Spears juga membuka usaha restoran Nyla pertamanya di kota New York pada bulan Juni 2002, tetapi usaha ini berhenti karena salah dan gagal dalam pengurusan manajemennya.
Britney Spears cuti dari karirnya selama 6 bulan pada bulan Juli 2002 karena Spears putus hubungan dengan Justin Timberlake setelah hubungannya berjalan selama 3 tahun lamanya. Meskipun masih cuti, Spears pada bulan November masuk studio untuk merekam album barunya.
Justin Timberlake justru merilis lagu Cry Me a River untuk album solo debutnya, video musik dari lagu ini tampak seperti Spears yang memunculkan rumor Spears yang tidak setia kepadanya. Sebaiknya Spears merespon dengan menulis lagu Everytime yang dibawakan bersama dengan Snnet Artani dan penyanyi latar.
Album Britney Spears In The Zone
Di ajang MTV Video Music Awards tahun 2003, Spears menyanyikan lagu Like a Virgin bersama dengan Christina Aguilera. Di pertengahan penampilannya, Madonna ikut bergabung dimana Spears dan Madonna saling cium.
Album studio ke 4 Britney Spears berjudul In the Zone dirilis pada bulan November 2003. Album ini berada di puncak tangga lagu dan mencapai penjualan hingga 609 ribu eksemplar.
Hal ini, membuat Spears menjadi artis wanita pertama pertama yang mempunyai 4 album studio di peringkat 1.
Selain itu album ini juga melejit dipuncak tangga lagu di Prancis dan menduduki 10 besar di Belgia, Denmark, Swedia dan Belanda dengan pencapaian penjualan hingga 10 juta eksemplar di seluruh dunia.
Beberapa single hit juga dihasilkan dari album ini, diantaranya Me Against the Music, Toxic, Everytime dan Outrageous.
Toxic merupakan hasil kolaborasi dengan Madonna yang membuat Spears memenangkan Grammy untuk kategori Best Dance Recording yang menjadi satu satunya kategori ini.
Britney Spears menikah dengan Jason Allen Alexander yaitu seorang teman Spears semasa kecil. Pernikahan berlangsung pada bulan Januari 2004 di sebuah kapel pernikahan kecil yang bernama A Little White Wedding Chapel di Las Vegas, Nevada.
Namun, pernikahan tersebut dibatalkan 55 jam berikutnya yang diikuti dengan sebuah petisi dari pengadilan yang menyatakan bahwa Spears kurang mengerti atas tindakannya tersebut.
Untuk mempromosikan album In the Zone ini, Spears mengadakan The Onyx Hotel Tour pada bulan Maret 2004. Namun terjadi musibah karena Spears terjatuh dan melukai lutut kirinya ketika pengambilan gambar video musik Outrageous.
Hal ini, menyebabkan Spears harus menjalani bedah arthroskopik sehingga dia harus memakai penyangga kaki selama 6 minggu dan harus istirahat selama 8 sampai 12 minggu. Akibatnya The Onyx Hotel Tour harus dihentikan.
Spears bertunangan dengan Kevin Federline yaitu seorang penari asal Amerika Serikat pada bulan Juli 2004.
Mereka baru bertemu 3 bulan sebelumnya dan Kevin Federline baru putus dengan artis Shar Jackson yang masih dalam keadaan hamil anak keduanya, sehingga kejadian ini mendapat perhatian dari awak media.
Hubungan Spears dengan Kevin Federline berlanjut ke jenjang pernikahan pada tanggal 18 September 2004, tetapi pernikahan ini belum dilakukan secara legal. Spears mengambil cuti untuk membangun keluarganya pada bulan Oktoner 2004.
Spears merilis parfum pertamanya, bekerjasama dengan Elizabeth Arden. Parfum ini diberi nama Curious dan parfum Curious memecahkan rekor penjualan di minggu pertama di perusahaan ini.
Album kompilasi Spears berjudul Greatest Hits: My Prerogative dengan hit hit pertamanya, album ini dirilis tahun 2004. Kemudian lagu berjudul My Prerogative dirilis sebagai single utama merupakan versi cover Spears dari lagu milik Bobby Brown.
Lagu My Prerogative ini menduduki puncak tangga lagu di beberapa negara seperti Finlandia, Irlandia, Italia dan Norwegia. Selain itu, single keduanya yang berjudul Do Somethin menjadi hit di urutan 10 besar di Australia, Britania Raya serta beberapa negara di Eropa.
Spears merilis lagu Someday (I Will Understand) pada bulan Agustus 2005, lagu ini dipersembahkan buat anak pertamanya yang terlahir dengan jenis kelamin laki laki pada bulan selanjutnya.
Selain itu di tahun 2015 ini, Spears merilis album kompilasi remix pertamanya dengan judul B in the Mix: The Remixes yang berisi 11 kompilasi. Album ini mencapai penjualan hingga 1 juta eksemplar di seluruh dunia.
Album Britney Spears Blackout
Britney Spear melahirkan seorang anak putra kembali, merupakan anak keduanya yang lahir pada bulan September 2006. Namun, Spears mengajukan gugatan cerai kepada suaminya Federline dengan alasan perbedaan yang tidak dapat dipersatukan.
Proses perceraian mereka, selesai pada bulan Juli 2007 dengan kesepakatan untuk berbagi hak asuh terhadap anak mereka.
Perceraian yang dialami Spears, membuat dia harus menjalani rehabilitasi obat obatan, mencukur rambutnya dan harus menjalani perawatan di fasilitas fasilitas lainnya.
Pada bulan Oktober 2007, Spears mengalami masalah karena kehilangan hak asuh terhadap anaknya dan dituntut oleh Louis Vuitton karena pada video musiknya yang berjudul Do Somethin, interiornya menggunakan kain berbahan Louis Vuitton. Hal ini, menyebabkan video tersebut tidak boleh disiarkan di TV Eropa.
Album studio ke 5 Britney Spears berjudul Blackout dirillis pada bulan Oktober 2007. Album ini menduduki puncak tangga lagu di Kanada dan Irlandia, selain itu juga berada diperingkat 2 di Billboard 200 AS, Prancis, Jepang, Meksiko dan Britania Raya.
Album ini juga masuk 10 besar di beberapa negara seperti Australia, Korea, Selandia Baru serta negara negara Eropa lainnya. Hal ini, menjadikan Spears sebagai satu satunya artis wanita yang memiliki 5 album studio di peringkat pertama tangga lagu.
Selain itu, pencapaian penjualan album ini, hingga 3 juta eksemplar di seluruh dunia serta memenangkan Album of the Year di MTV Europe Music Awards 2008. Oleh majalah Times, album ini masuk urutan 5 dalam daftar Best Pop Album of the Decade.
Single berjudul Gimme More yang dibawakan Spears dalam ajang MTV Video Music Awards 2007, penampilan Spears menimbulkan banyak kritik.
Disamping menimbulkan kontroversi, single ini justru sukses di seluruh dunia, karena telah menduduki peringkat pertama di Kanada serta berada diurutan 10 besar di hampir semua negara.
Untuk single ke 2 dari album ini dengan judul Piece of Me, berhasil menduduki tangga lagu di Irlandia dan menduduki urutan 5 besar di Australia, Kanada, Denmark, Selandia Baru dan Britania Raya.
Break the Ice merupakan single ke 3 dari album ini, namun single ini tidak sukses seperti single single sebelumnya. Spears menemukan pengganti suami terdahulunya karena dia berteman dekat dengan Adnan Ghalib pada bulan Desember 2007.
Album Britney Spears Circus
Pada bulan Januari 2008, mengenai masalah hak asuh anak anak Britney Spears, dia tidak menyetujui untuk melepaskan hak asuhnya tersebut kepada perwakilan Federline.
Namun, ketika Spears ketahuan menggunakan zat yang tidak teridentifikasi oleh polisi maka dia dirawat di Cedars-Sinai Medical Center dan hak berkunjungnya dibekukan oleh pengadilan sidang darurat, sehingga hak asuh fisik atas anak anaknya diberikan kepada Federline.
Spears pergi ke bangsal psikiatri Ronald Reagan UCLA Medical Center dan menempati 5150 involuntary psychiatric hold. Setelah 5 hari berada disana, selanjutnya Spears diperbolehkan pulang dan dia memperoleh hak kunjungannya kembali pada bulan Juli 2008.
Didalam episode Ten Sessions, Spears kembali menjadi bintang tamu di How I Met Your Mother dan berperan sebagai resepsionis bernama Abby. Penampilan Spears ini memperoleh penilaian bagus dan serial ini menempati rating tertinggi dari serial yang pernah ada.
Kembalinya Spears ke industri rekaman ditandai dengan sebuah film dokumenter berdurasi 1 jam dengan judul Britney: For the Record. Film ini berhasil menjaring penonton sebanyak 5,6 juta orang dalam 2 kali tayang, yang disiarkan oleh MTV dan mendapatkan rating tertinggi.
Album studio ke 6 Britney Spears berjudul Circus memperoleh tanggapan bagus dari para kritikus dan menduduki peringkat pertama di Kanada, Republik Ceko dan Amerika Serikat. Selain itu, album ini berada diurutan 10 besar di beberapa negara Eropa.
Spears juga memperoleh Guinness World Records karena sebagai artis wanita termuda mempunyai 5 album debut peringkat pertama di Amerika Serikat. Selain itu, dia juga menjadi satu satunya artis jaman Soundscan yang memiliki 4 album debut dengan pencapaian penjualan lebih dari 500 ribu eksemplar.
Womanizer merupakan single utama dari album ini dan merupakan lagu pertama yang mendapatkan peringkat 1 di Billboard Hot 100 sejak lagu ...Baby One More Time.
Selain itu, Womanizer menduduki puncak tangga lagu di beberapa negara seperti Belgia, Kanada, Denmark, Finandia, Prancis, Norwegia dan Swedia dan lagu ini juga masuk nominasi Grammy untuk kategori Best Dance Recording.
Untuk mempromosikan album Circus ini, Spears mengadakan The Circus Starring Britney Spears pada bulan Maret 2009. Tur ini berhasil menjadi tur dengan penghasilan tertinggi urutan 5 pada tahun itu karena meraup penghasilan sebesar $131,8 juta.
Britney Spears kembali merilis album hits terbaiknya pada bulan November 2009, dengan judul album The Singles Collection. 3 merupakan single utama dari album ini, dimana single ini menjadi single ke tiga yang berhasil menduduki peringkat pertama di AS.
Hubungan profesional Spears dengan agennya yang bernama Jason Trawick berakhir dan berubah menjadi hubungan pribadi karena mereka berpacaran.
Spears juga merancang lini pakaian edisi terbatas yang digunakan Candie’s, pakaian ini dijual di sejumlah toko pada bulan Juli 2010.
Spears kembali menjadi peran pendukung pada sebuah episode penghormatan yang bertema Spears dari sebuah serial TV Amerika Glee. Edisi ini berjudul Britney/Brittany dan berhasil menempati ranking tertinggi dari Glee.
Album Britney Spears Femme Fatale
Album studio ke 7 Britney Spears dirilis bulan Maret 2011 dengan judul Femme Fatale. Album ini juga menduduki peringkat 1 di beberapa negara seperti Amerika Serikat, Kanada dan Australia. Selain itu album ini juga berada di urutan 10 besar di tangga lagu.
Album ini menjadikan album peringkat 1 di Amerika Serikat dan Spears menjadi artis wanita ke 3 bersama dengan Mariah Carey dan Janet Jackson.
Pencapai penjualan album ini hingga 1 juta eksemplar di Amerika Serikat dan 2,2 juta di seluruh dunia, sehingga labum ini mendapatkan sertifikasi paltinum dari RIAA.
Hold It Against Me merupakan single utama dari album ini dan menduduki peringkat 1 di Billboard Hot 100. Lagu ini menjadi lagu peringkat 1 keempat bagi Spears di tangga lagu, sehingga Spears menjadi artis ke 2 dalam sejarah yang memiliki debut peringkat 1 setelah Mariah Carey.
Till the World Ends merupakan single ke 2 dari album ini, lagu ini menduduki peringkat 3 di Billboard Hot 100. Single ke 3 nya berjudul I Wanna Go berada di posisi ke 7.
Hal ini, membuat album Femme Fatale menjadi album pertama Spears yang memiliki 3 lagu yang berada di urutan 10 besar di tangga lagu yang berada dalam 1 album.
Single ke 4 merupakan single terakhir dari album ini berjudul Criminal, single ini dirilis bulan September 2011.
Namun demikian, video musiknya telah menimbulkan kontroversi, dimana para politisi Inggris mengkritik Spears yang menggunakan replika senjata pada saat pengambilan gambar video ini di London. Hal ini menyebabkan dampak buruk terhadap kerusuhan Inggris tahun 2011.
Kritikan ini direspon oleh manajemen Spears, yang menyatakan bahwa video tersebut merupakan cerita fantasi Spears bersama dengan Jason Trawick, dimana lagu ini ditulis 3 tahun sebelum terjadi kerusuhan di Inggris.
Lagu S&M milik Rihana diremix oleh Spears pada bulan April 2011, lagu ini menduduki peringkat 1 di AS sehingga lagu ini menjadi lagu Spears ke 5 yang mampu bertengger di peringkat 1 tangga lagu.
Spears berada diposisi 14 Artists of the Year dalam daftar Billboards 2011 Year-End. Selain itu Spears juga menduduki urutan 30 di Billboard 200 artists dan masuk urutan 10 besar di Billboard Hot 100 artists.
Spears mengadakan Femme Fatale Tour pada bulan Juni 2011, tur ini berlangsung selama 6 bulan dan selesai di Puerto Rico pada bulan Desember 2011. Tur ini dirilis dalam sebuah DVD pada bulan November 2011.
Spears berhasil memperoleh MTV Video Vanguard Award di MTV Video Music Awards 2011. Album remix ke 2 Spears dirilis pada bulan Desember 2011, dengan judul B in the Mix: The Remixes Vol.2.
Hubungan pertunangan Spears dengan Jason Trawick berakhir pada bulan Januari 2013. Selanjutnya Spears menjalin hubungan dengan David Lucado, namun hubungan ini juga berakhir pada tahun 2014.
Spear juga menjadi juri dalam ajang The X Factor Amerika Serikat untuk menggantikan Nicole Scherzinger pada bulan Mei 2012.
Pada saat itu, Spears menjadi juri The X Factor bersama dengan Simon Cowell, L.A Reid dan Demi Lovato dan Spears mendapat bayaran paling tinggi untuk sebuah kompetisi menyanyi sepanjang sejarah televisi.
Lagu milik will.i.am yang berjudul Scream & Shout dirilis untuk single album studio ke 4 Britney Spears dengan judul #willpower (2013).
Spears menjadi fitur di lagu tersebut dan lagu ini menjadi lagu ke 6 Spears yang berada diperingkat 1 di UK Single Chart dan peringkat 3 di Billboard Hot 100 AS.
Selain itu lagu Scream & Shout menjadi salah satu lagu dengan pencapaian penjualan terbaik di seluruh dunia, pencapaian penjualannya hingga 8,1 juta. Untuk video musiknya menduduki peringkat ke 3 yang paling banak di tonton di VEVO tahun 2013.
Majalah Forbes menetapkan sebagai music’s top-earning woman of 2012 pada bulan Desember, dengan pencapaian penghasilan sebesar $58 juta.
Album Britney Spears Britney Jean dan Britney: Piece of Me
Album studio ke 8 Britney Spears berjudul Britney Jeans mulai dikerjakan pada bulan Desember 2012 dengan produser eksekutif will.i.am. Album ini akan dirilis pada bulan Desember 2013 di Amerika Serikat.
Britney Jeans ini merupakan proyek terakhir Spears bersama kontrak rekaman Jive. Namun, demikian Britney Jeans minim promosi karena bersamaan dengan persiapan konser Britney: Piece of Me.
Selama pembuatan album tersebut, Spears merekam lagu berjudul Ooh La La, lagu ini digunakan sebagai lagu latar film The Smurfs 2 yang dirilis pada bulan Juni 2013.
Spears datang di Good Morning America untuk mengumumkan 2 tahun konser residennya di Planet Hollywood Resort & Casino di Las Vegas dengan judul Britney: Piece of Me.
Konser tersebut akan dimulai pada tanggal 27 Desember 2013 dan akan berlangsung selama tahun 2014 dan 2015 dengan total semuanya terdapat 100 pertunjukan.
Album Britney Jeans menduduki peringkat 4 di Billboard 200 AS dan menempati penjualan album peringkat terendah dalam pencapaian penjualan album di Amerika Serikat, karena hanya terjual 107 ribu saja.
Di UK Albums Chart, Britney Jean menduduki peringkat 34 dengan pencapaian penjualan 12.959 eksemplar, sehingga menjadi album dengan peringkat penjualan terendah di negara ini.
Single utama dari album Britney Jeans berjudul Work Bitch, dirilis pada bulan September 2013.
Lagu ini berada di peringkat 12 di Billboard Hot 100 AS sehingga lagu ini menjadi lagu ke 31 Spears yang menjadi debut ke 5 tertinggi di tangga lagu sepanjang karirnya serta lagu ke 7 yang berada di 20 besar.
Lagu Work Bitch meraih penjualan tertinggi sejak lagu peringkat 1 tahun 2011 yang berjudul Hold It Against Me, karena lagu ini sukses secara komersial di Britania Raya dan peringkat ke 7 di UK Singles Chart.
Selain itu, lagu Work Bitch berada di 10 besar untuk beberapa negara seperti Brazil, Kanada, Prancis, Italia, Meksiko, Spanyol dan Korea Selatan.
Single ke 2 album Britney Jean berjudul Perfume yang dirilis bulan November 2013. Lagu ini berada diperingkat 76 di Billboard Hot 100 AS.
Lagu dengan judul SMS (Bangerz) milik Miley Cyrus dari album studio ke 4 Cyrus Bangerz tahun 2013, Spears muncul menjadi fiturnya pada bulan Oktober 2013.
Spears juga merilis pakaian dalam yang bernama The Intimate Britney Spears pada bulan September 2014 di Amerika Serikat serta Kanada lewat situr bernama Intimate Collection milik dia sendiri.
Spears memperpanjang kontraknya dengan AXIS dan Planet Hollywood Resort & Casino untuk melanjutkan Britney: Piece Of Me dalam 2 tahun kedepan.
Spears merilis single baru bersama dengan Iggy Azalea pada bulan Mei 2015 dengan single berjudul Pretty Girls. Lagu ini menduduki peringkat 29 di Billboard Hot 100 dan sukses secara moderat di area internasional.
Sekali lagi, Spears menjadi fitur untuk lagu Tom’s Diner pada album milik Giorgio Moroder yang berjudul Deja Vu pada bulan Juni 2015.
Kemudian, Spears menjadi bintang tamu sebagai versi fiksi dari dirinya dalam serial Jane the Virgin. Di serial ini, Spears menari bersama dengan karakter Gina Rodriguea di lagu Toxic.
Pada tahun 2014, spears kembali berteman dekat dengan Charlie Ebersol tetapi hubungannya ini berakhir pada tahun 2015.
Album Britney Spears Glory
Spears meluncurkan aplikasi permainan kasual berjudul Britney Spears: American Dream pada bulan Mei 2016. Aplikasi ini diciptakan oleh Glu Mobile yang tersedia di iOD dan Google Play.
Spears bersama dengan rapper Amerika Serikat yang bernama G-Eazy merilis single utama dari album studio ke 6 nya yang berjudul Make Me...
Album Glory dirilis pada bulan Agustus 2016 dan pada bulan yang sama Spears akan tampil di MTV Video Music Awards 2016.
Hal ini, menunjukkan bahwa Spears kembali ke panggung VMA untuk pertama kalinya setelah penampilan Gimme More terakhir pada tahun 2007 yang menimbulkan kontroversi.
Spears menjadi artis pertama peraih Icon Award di Radio Disney Music Awards 2017. Menurut Forbes, Spears merupakan musisi wanita dengan pendapatan tertinggi di urutan ke 8 yaitu dengan penghasilan sebesar $34 juta di tahun 2017.
Rekor baru dipecahkan oleh Spears, ketika menggelar pertunjukan Britney: Iece of Me di Las Vegas pada tanggal 31 Desember 2017, karena pertunjukkan ini meraih penghasilan sebesar $1.172 juta.
Rekor sebelumnya dipegang oleh Jennifer Lopez, ketika tampil di Dick Clark’s New Year’s Rockin’ Eve dengan jumlah penonton 25,6 juta.
Usaha bisnis Britney Spears
Spears merilis parfum yang ke 24 bekerja sama dengan Elizabeth Arden dengan nama parfum Sunset Fantasy.
Pada bulan Juli 2018, dimulai Brtiney Spears: Piece of Me Tour di Amerika Utara dan Eropa. Tiket tur ini terjual habis hanya dalam hitungan menit saja, sehingga diadakan tanggal tambahan karena banyaknya permintaan. Ketika tur ini tampil di Eropa, didukung oleh seorang artis Pibull.
Usaha lain dari Spears, memiliki rumah mode mewah yang bertujuan untuk menggemparkan dunia “hutan” mode dengan kampanye La CollectionMemento No.2 oleh Spears. Seperti halnya, Prancis mempunyai rumah mode bernama KENZO.
Spears mendapatkan penghargaan GLAAD Vanguard Award 2018 di GLAAD Media Award pada tanggal 12 April 2018, karena perannya mempercepat penerimaan untuk komunitas LGBT.
Parfum uniseks pertama dirilis oleh Spears dengan nama Prerogative, sebagai parfum yang dapat dipakai oleh semua orang.
Spears bekerja sama dengan Epic Rights untuk meluncurkan lini pakaian Spears pada tahun 2019, diantaranya pakaian olah raga, aksesoris dan elektronik. Pada bulan Oktober 2018, Spears muncul di Formula One Grand Prix di Austin, dan ini menjadi penampilan terakhir dari Piece of Me Tour.
Penampilan residensi baru Spears akan diadakan di Park MGM Park Theatre pada bulan Februari 2019, dengan nama Britney: Domination.
Produk parfum Britney Spears dan produk lainnya
Kaca mata edisi terbatas yang diberi nama Shades of Britney dirilis oleh Spears pada tahun 2000. Tahun berikutnya, Spears di kontrak oleh perusahaan sepatu Skechers dan kesepakatan promosi dengan Pepsi. Kontrak dengan Pepsi ini menjadi kontrak dengan nilai tertinggi saat itu dengan nilai kontrak sebesar $7-8 juta.
Pada tahun 2004, Spears tampil untuk iklan televisi Pepsi yang bertema Gladiator bersama penyanyi Beyoncé, Pink dan Enrique Iglesias.
Untuk pertama kalinya, Spears merilis berupa sebuah permainan video multi-platform dengan nama Britney’s Dance Beat pada bulan Juni 2002.
7 tahun kemudian, Spears merilis lini pakaian yang diberi nama Candles’s dan tahun berikutnya Spears merancang sebuah produk lini edisi terbatas dengan merek Candle’s juga dan mulai tersedia di toko pada bulan Juli 2010.
Tahun berikutnya, Spears bekerja sama dengan beberapa perusahaan seperti Sony, Make Up For Ever serta PlentyofFish untuk merilis video musik lagu Hold It Again Me. Kerja sama ini, sukses mendapatkan $500 ribu atas penempatan produk produk tersebut.
Tahun 2012, Spears bekerja sama dengan Hasbro dalam merilis versi eksklusif dari Twister Dance dan lagu Till the Worls Ends versi remix dimasukkan menjadi fitur di iklannya, untuk mempromosikan permainan ini. Selain itu, Spears juga menjadi fitur iklan yang memasukkan versi Twister dari lagu berjudul Circus.
Rumah pakaian mewah kontemporer di Prancis yang bernama KENZO, menggunakan Spears untuk menjadi wajah dari KENZO pada bulan Maret 2018.
Parfum pertama yang bekerja sama dengan Elizabeth Arden dirilis Spears pada tahun 2004 dengan nama parfum Curious. Produk ini memecahkan rekor dalam perolehan pendapatan kotor pada minggu pertama.
7 macam parfum dirilis Britney Spears pada tahun 2009 termasuk didalamnya parfum yang diberi nama Fantasy. Spears merilis kembali parfum ke 8 nya yang diberi nama Radiance. Spears dan Elizabeth Arden mendapat gugatan hukum dari Brand Sense yang meminta kerugian sebesar $10 juta.
Hal ini, disebabkan karena Spears dan ayahnya tidak membayar komisi 35 % yang telah disepakati didalam kontrak mereka. Namun, gugatan Brand Sense ditolak oleh hakim Los Angeles pada tahun 2011 karena kenyataannya Spears masih didalam masa pengawasan.
Parfum Rdiance dirilis kembali pada tahun 2011 sebagai parfum baru yang bernama Cosmic Radiance. Parfum ini mencapai penjualan hingga lebih dari 1 juta botol dalam 5 tahun pertama di seluruh dunia.
Permainan berdasarkan karakter Spears yang bernama Britney Spears: American Dream, Spears meminta Glu Mobile untuk menciptakannya pada tahun 2016. Aplikasi ini resmi diluncurkan pada bulan Mei 2016 dan bisa diunduh melalui IOS dan Android.
Spear kembali meluncurkan parfum yang ke 20 pada bulan Juni 2016 dengan nama Private Show. Dimana total parfum yang sudah dirilis Spears bersama dengan Elizabeth Arden berjumlah 24 macam parfum.
Kegiatan amal Britney Spears
The Britney Spears Foundation merupakan sebuah badan amal untuk membantu anak anak yang membutuhkan didirikan oleh Spears. Yayasan ini mempunyai filsafat bahwa musik dan hiburan mempunyai kualitas penyembuh yang bisa membantu anak anak.
Yayasan ini juga membantu acara tahunan Britney Spears Camp for the Performing Arts, diacara tersebut para peserta kemah mendapat kesempatan untuk mengekplorasi serta mengembangkan bakat mereka.
Melalui yayasannya ini, Spears menyumbang dana kepada Twin Towers Fund untuk membantu anak anak dari pahlawan layanan berseragam karena serangan teroris pada tanggal 11 September 2001.
Namun yayasannya ini ditutup pada tahun 2011 oleh ayah dan pengacara Spears yang bernama Andrew Wallet setelah Spears dalam kondisi konservatif.
Dalam membantu program AIDS di Afrika dan beberapa daerah miskin maka Spears bersama dengan Bono dan artis rekaman lainnya merilis lagu berjudul What’s Going On pada bulan Oktober 2001.
Spears juga menyumbangkan dananya sebesar $350 ribu ke Music Rising pada tahun 2006. Dilanjutkan pada tahun 2011, Spears mengumpulkan dana sebesar $200 ribu untuk membantu St. Bernard Project, ketika even An Evening of Southem Style di tempat pribadinya di Beverly Hills.
Dalam pengumpulan dana ini, Spears dibantu oleh artis lain diantaranya Hilary Duff, Selena Gomez, Kelly Osbourne, Kellan Luutz dan Kim Kardashian.
Selama masa karirnya, Spears juga membantu beberapa badan amal diantaranya Sprirituality for Kids yang berbasis Kabbalah oleh Madonna, badan amal kanker Gilda’s Club Worldwide, Promises Foundation dan United Way.
2 badan amal yang terakhir ini berkonsentrasi untuk memberikan keluarga harapan baru dari ketidak beruntungan dan sebagai yayasan stabil di masa yang akan datang.
Spears juga mendonasikan kepada Nevada Childhood Cancer Foundation sebesar $120 ribu dengan cara mengumpulkan dana melalui medsos pada bulan Oktober 2015. Kemudian donasinya ditambah lagi $1 dari perjualan tiket residensi Las Vegas Britney: Piece of Me dan dari penjualan merchandise terbatas.
Selain itu, Spears mengumpulkan dana tambahan lagi untuk NCCF, dia bekerja sama dengan Zappos dan XCYCLE dengan cara mengadakan Britney Spears Piece of Me Charity Ride di Boca Park, Las Vegas.
Spears juga ikut andil di Spirit Day untuk melawan penindasan terhadap LGBTQ Youth dan Bullying.
Britney Spears Movie
- The Mickey Mouse Club (tahun 1991), sebagai Various Roles
- The Famous Jett Jackson (tahun 1999), Spears menyanyikan lagu Baby One More Time dan sometimes
- Sabrina the Teenage Witch (tahun 1999), Spears menyanyikan lagu (You Drive Me) Crazy
- Longshot (tahun 2000)
- The Simpsons (tahun 2000), episode The Mansion Family
- Austin Powers in Goldmember (tahun 2002), cameo/ soundtrack
- Crossroads (tahun 2002), sebagai Lucy Wagner
- Stage: Three Days in Mexico (tahun 2002), Biography/ Documentary
- Robbie the Reindeer in Legend of the lost Tribe (tahun 2002), sebagai Donner, English version/ Animation
- Britney & Kevin Chaotic (tahun 2004), merupakan Reality Show
- Will & Grace (tahun 2006), sebagai Amber-Louise, episode Buy, Buy Baby
- How I Met Your Mother (tahun 2008)
- Britney: For the Record (tahun 2008)
Tur dunia Britney Spears
- ...Baby One More Time Tour (tahun 1999 – 2000)
- Oop!... I Did It Again Tour (tahun 2000 -2001)
- Dream Within a Dream Tour (tahun 2001 – 2002)
- The Onyx Hotel Tour (tahun 2004)
- The M+M’s Tpor (tahun 2007)
- The Circus Starring Britney Spears (tahun 2009)
- Femme Fatale Tour (tahun 2011)
- Britney: Piece Of Me (tahun 2013 – 2016)
Album studio Britney Spears
- ...Baby One More Time (dirilis 12 Januari 1999)
- Oops!... I Did It Again (dirilis 16 Mei 2000)
- Britney (dirilis 5 November 2001)
- In the Zone (dirilis 16 November 2003)
- Blackout (dirilis 25 Oktober 2007)
- Circus (dirilis 28 November 2008)
- Femme Fatale (dirilis 25 Maret 2011)
- Britney Jean (dirilis 29 November 2013)
- Glory (dirilis 26 Agustus 2016)
Album kompilasi Britney Spears
- Greatest Hits: My Prerogative (dirilis 9 November 2004)
- B in the Mix: The Remixes (dirilis 22 November 2005)
- The Singles Collection (dirilis 10 November 2009)
- B in the Mix: The Remixes Vol.2 (dirilis 11 Oktober 2011)
- Oops! I Did It Again: The Best of Britney Spears (dirilis 18 Juni 2012)
- Playist: The Very Best of Britney Spears (dirilis 6 November 2012)
- The Essential Britney Spears (dirilis 20 Agustus 2013)
Album box Britney Spears
- The Singles (dirilis 5 September 2000)
- ...Baby One More Time/ Oop!... I Did It Again (dirilis 26 November 2002)
- In the Zone/ Britney (dirilis 1 Oktober 2007)
- Greatest Hits: My Prerogative/ Live and More! (dirilis 8 Desember 2008)
- Circus/ Blackout (dirilis 19 Oktober 2010)
- Femme Fatale/ Circus (dirilis 27 Agustus 2012)
- Triple Feature (dirilis 9 Oktober 2012)
- In the Zone/ Circus (dirilis 18 Maret 2013)
- Femme Fatale/ Britney Jean (dirilis 14 Agustus 2015)
Extended plays Britney Spears
- Britney Spears: In the Zone (dirilis 6 April 2004)
- Britney & Kevin: Chaotic (dirilis 27 September 2005)
- Key Cuts from Remixed (dirilis September 2005)
Single Britney Spears
- ...Baby One More Time (tahun 1998)
- Sometimes, (You Drive Me) Crazy, Born to Make You Happy, From the Bottom of My Broken Heart (tahun 1999)
- Oops!... I Did It Again, Lucky, Stronger (tahun 2000)
- Don’t Let Me Be the Last to Know, I’m a Slave 4 U, Overprotected (tahun 2001)
- I’m Not a Girl, Not Yet a Woman, I Love Rock ’n’ Roll, Anticipating, Boys(featuring Pharell Williams) (tahun 2002)
- Me Against the Music (featuting Madonna) (tahun 2003)
- Toxic, Everytime, Outrageous, My Prerogative (tahun 2004)
- Do Somethin, Someday (I Will Understand) (tahun 2005)
- Gimme More, Piece of Me (tahun 2007)
- Break the Ice, Womanizer, Circus (tahun 2008)
- If U Seek Amy, Radar, 3 (tahun 2009)
- Hold It Against Me, Till the World Ends, I Wanna Go, Criminal (tahun 2011)
- Scream & Shout (tahun 2012)
- Ooh La La, Work Bitch, Perfume (tahun 2013)
- Pretty Girls (tahun 2015)
- Make Me..., Slumber Party (tahun 2016)
Single Britney Spears untuk promosi
- You Got It All, My Only Wish (This Year), When Your Eyes Say It (tahun 2000)
- (I’ve Just Begun) Having My Fun (tahun 2004)
- And Then We Kiss (tahun 2005)
- Private Show, Clumsy, Do You Wanna Come Over? (tahun 2016)
Lagu lagu lain Britney Spears
- Everybody (tahun 2007)
- Out from Under, Kill the Lights, Shattered Glass (tahun 2008)
- Up n’ Down (tahun 2011)
- SMS (Bangerz), Alien (tahun 2013)
Lagu yang ditulis Britney Spears untuk artis lain
- Follow Me (tahun 2005), untuk Jamie Lynn Spears
- PopoZão, Y’all Ain’t Ready (tahun 2006), untuk Kevin Federline
- Look Who’s Talking (tahun 2009), untuk BoA
- Whiplash (tahun 2011), untuk Selena Gomez & the Scene
Sumber : Wikipedia
0 komentar