Skid Row, Generasi Terakhir Grup Band Heavy Metal Amerika

Skid Row, grup musik metal asal New Jersey, Amerika Serikat dibentuk tahun 1986

Band Skid Row asal Amerika sukses komersial tahun 1990 an

Skid Row merupakan grup band heavy metal generasi terakhir asal Amerika Serikat yang terkenal dengan lagu album kedua band Skid Row 18 and Life dan I Remember You. 

Band rock Amerika yang dibentuk tahun 1986 ini, berhasil meraih sukses secara komersial pada akhir tahun 1980 an dan di awal tahun 1990 an.

Ulasan tentang karir musik band Skid Row

Sebelum munculnya aliran grunge pada awal tahun 1990, dimana pada saat itu musik grunge telah mampu menggeser heavy metal, grup band ini dengan heavy metalnya cukup terkenal didunia dan berhasil mencetak hit.

Skid Row berasal dari New Jersey, Amerika Serikat yang dibentuk pada tahun 1986, arah musiknya bergenre heavy metal, hard rock dan hair metal. Dengan anggota personil awal didukung oleh Matt Fallon, Dave Sabo (gitar), Steve Brotherton dan Rachel Bolan (bass).

Mereka membentuk formasi baru dengan anggota Sebastian Bach, Dave Sabo, Scotti Hill, Rachel Bolan dan Rob Affusi, sehingga grup band mereka mulai dikenal karena dibantu oleh senior mereka yang berasal dari grup band Bon Jovi
 
Sampai akhirnya band Skid Row berhasil merilis album pertama dari Skid Row berjudul Skid Row kemudian diikuti dengan album kedua berjudul "Slave to the grind"

Kesuksesan ini dicapai melalui album pertama dan kedua band Skid Row Skid Row yang diriis tahun 1989 dan Slave to the Grind yang dirilis tahun 1991. 

Album Slave to the Grind mampu bersertifikasi multi platinum dari RIAA dan melejit di puncak di Billboard 200 sedangkan album Skid Row mendapatkan 5 kali platinum dari RIAA.

Selain itu, kedua album ini menelurkan lagu hit paling populer di Amerika Serikat melalui lagu Skid Row 18 and life dan I Remember You yang bertengger di 10 besar Billboard Hot 100.

Single single lainnya antara lain Youth Gona Wild, Mobkey Business, Slave to the Grind, Wated Time dan In a Darkened Room.

Album ketiga Skid Row Subhuman Race dirilis tahun 1995 tetapi album ini tidak berhasil mengulangi kesuksesan kedua album sebelumnya. Kemudian, band ini mulai bermaain di klub Amerika bagian Timur.

Ketiga album pertama Sid Row ini menampilkan personil line up klasik seperti Bolan, Sabo, Hill, Rob Affuso sebagai drummer dan Sebastian Bach sebagai vokalisnya.

Dilanjutkan dengan album yang mencapai sukses besar dengan album "Monkey bussiness" dan "Wasted Time". Album ke 5 "Revolution per minute" berhasil populer juga lewat SPV Record Michael Wageuer.
 
Grup band ini pada tahun 1989 telah mendapatkan 5 kali platinum dengan single "18 and life", "Remember you" dan "Youth gone wild", serta pertama kalinya tampil sebagai band pembuka Bon Jovi pada tanggal 19 Agustus 1989.

Pada pertengahan tahun 2000 Skid Row mulai tenggelam, kemudian mereka merekrut anggota baru bernama Johnny Solinger untuk menggantikan possi Sebastian Bach dan mereka mengikuti konser sebagai band pembuka.

Setelah merilis album "Thickskin" dan "Revolution per minute" yang berhasil populer, Skid Row semakin menghilang dikancah musik metal, tetapi para penggemar musik metal paling tidak telah mengetahui dan mencatat bahwa Skid Row pernah melejit dan meramaikan musik rock pada dekade 1980 an.

Band Skid Row sampai dengan akhir tahun 1996 telah berhasil menjual albumnya sebanyak 20 juta di seluruh dunia. Untuk selanjutnya, band ini beristirahat selama 3 tahun setelah Sebastian Bach dipecat dan Rob Affuso keluar dari band ini.

Pada tahun 1999 band ini melakukan perubahan, dengan masuknya Solinger dan Rob Hammersmith sebagai drummer.

Band ini merilis 2 album Thicskin pada tahun 2003 dan Revolutions per Minute pada tahun 2006 dan merilis EP United World Rebellion: Chapter One dan Rise of the Damnation Army – United World Rebellion: Chapter Two pada tahun 2013 dan 2014.

Pada tahun 2015, Solinger digantikan oleh Tony Harnell mantan penyanyi TNT. Tahun 2017 Tony Harnell keluar digantikan oleh ZP Theart mantan vokalis DragonForce hingga tahun 2022 dan digantikan lagi oleh Grönwall.

Band Skid Row merilis The Gang’s All Here pada tahun 2022, Grönwall tidak bertahan lama di band ini dan dia keluar pada tahun 2024 dari band ini karena kondisi masalah kesehatannya yang harus menjalani perawatan leukimia.

Pada awalnya band Skid Row tampil di klub klub di seluruh Amerika dan atas bantuan dari Bon Jovi yang merupakan teman dari Sabo sehingga Skid Row berhasil mendapatkan tanda tangan kontrak pada tahun 1988.

Album Skid Row Skid Row merupakan abum debut band ini yang dirilis tahun 1989. Melalui  3 singlenya Youth Gone Wild, 18 and Life dan Remember You, album ini berhasil mendapatkan 5 kali platinum.

Selain itu, single Skid Row 18 and Life dan I Remember You berhasil masuk Top 10 hits. Skid Row membawakan album ini ketika menjadi band pembuka untuk Bon Jovi.

Untuk pertama kalinya Skid Row tampil di Inggris dalam turnya selama 6 bulan diluar penampilannya untuk mendukung Bon Jovi. Untuk selanjutnya, Skid Row menjadi pembuka tur dunia Dr. Feelgood  band Mötley Crüe di Eropa.

Tur ini dilanjutkan Skid Row hingga tahun 1990, termasuk didalamnya dalam mendukung tur Aerosmith di tur Pump di Amerika Utara.

Didalam video tur Skid Row Oh Say Can You Scream dirilis pada tahun 1990, terlihat di lokasi kejadian tur Skid Row yang dinamakan The Bottle Incident.

Ketika itu, Bach dilempar botol oleh penonton dan mengenai punggungnya sehingga Bach menghajar orang yang melemparnya tersebut.

Album kedua Skid Row Slave to the Grind memiliki suara yang lebih berat dan dirilis tahun 1991. Album ini melejit di puncak Billboard 200 dan meraih 2 kali platinum.

Untuk selanjutnya, tur keliling dunia Skid Row termasuk tur pendukung dari band Guns N’ Roses pada tahun 1991.

Akibat insiden botol terhadap Bach ini, menyebabkan permintaan Skid Row kepada band grunge upcoming Nirvana untuk menjadi band pembukanya ditolak dengan alasan Skid Row terlalu homofobik.

Tahun 1992 Skid Row merilis EP cover B-Side Ourselves, Skid Row menampilkan single era Slave to the Grind dan ditutup dengan versi cover dari Little Wing ciptaan Jimi Hendrix.

B-Side Ourselves bertengger di peringkat 58 di Billboard 200 dan mendapat sertifikasi gold dari RIAA.

Album ketiga Skid Row Subhuman Race dengan produser Bob Rock dirilis pada tahun 1995. Namun demikian, dalam merekam album ini telah terjadi ketegangan antar anggota personil band ini tentang arah musik dari album ini.

Skid Row sempat rehat sejenak sambil menunggu tren grunge menurun ketenarannya dan pada tahun 1994 merekam album ketiga Kid Row Subhuman Race.

Namun demikian, ketika rekaman album ini, banyak memunculkan ketegangan antar anggota personilnya mengenai arah musik dari band ini.

Hal ini, karena pada tahun 1980 an, era musik heavy metal memang masih mengalami penurunan dan meningkatnya era musik grunge.

Album ini bertengger di peringkat 40 besar di tangga lagu AS, melalui 3 singlenya My Enemy, Breakin’ Down dan Into Another.

Band ini pada tahun 2019, jarang sekali membawakan lagu lagu dari album Subhuman Race secara live kecuali lagu Beat Yourself Blind bersama dengan penyanyi ZP Theart dan Johnny Solinger.

Band Skid Row mulai membuka diri untuk menjadi band pembuka dari band Kiss dan Mötley Crüe pada tahun 1998 dan 1999 dengan memakai nama band baru Ozone Monday.

Akhirnya pahun 2000, Skid Row menjadi band pembuka untuk band Kiss Farewell tour dan bermain dengan band metal tahun 1980 an Poison dan Garry Gary Beers bassis INXS.

Album keempat Skid Row Thickskin dirilis pada tahun 2003. Album ini merupakan album pertamanya yang menampilkan Solinger dan menjadi album pertama band ini dalam waktu 8 tahun.

Album Skid Row Revolutions per Minute merupakan album kelima band ini yang dirilis tahun 2006. Tahun berikutnya, band ini merekam Jingle Bells untuk album Natal Monster Ballads.

Skid Row merilis materi baru 3 EP pada tahun 2013. EP yang pertama United World Rebellion dirilis tahun 2013, EP kedua Rise of the Damnation Army pada tahun 2014 dan EP ketiga United World Rebellion yang dirilis tahun 2015.

Untuk selanjutnya, Skid Row 18 and Life dirilis ulang sebagai download gratis dan album yang rencana dirilis tahun 2019 merupakan album penuh untuk trilogi United World Rebellion tetapi akhirnya tidak jadi dirilis.

Album debut self title edisi deluxe Skid Row dirilis tahun 2019 yang berisi remaster dari album asli ditambah dengan bonus lagu Forever dan rekaman penampilan di The Marquee di Westminster, California.

Mantan vokalis Skid Row Johnny Solinger meninggal dunia pada tanggal 26 Juni 2021 karena menderita gagal hati.

Album baru Skid Row The Gang’s All Here dirilis pada tahun 2022 dan di tahun 2023 Skid Row mencoba melakukan tur Australia tetapi banyak masalah yang dihadapi sehingga tur di Brisbane dibatalkan karena Grönwall mengalami gejala mirip flu.

Untuk selanjutnya, tur di Sidney terpaksa ditunda karena gejala penyakit Grönwall semakin parah. Namun demikian, tur Skid Row akhirnya dapat diselesaikan dan berakhir di Sault Ste. Marie, Michigan pada bulan Maret 2024.

Pada tahun 2024, karena kondisi kesehatan Grönwall maka band ini memutuskan untuk menggantikannya dengan Izzy Hale sebagai vokalis utama pada penampilan band ini selanjutnya.

Anggota band Skid Row sekarang antara lain :

- Dave “The Snake” Sabo sebagai gitaris dan vokal latar

- Rachel Bolan sebagai bassis dan vokal latar

- Scotti Hill sebagai gitaris dan vokal latar

- Rob Hammersmith sebagai drummer dan vokal latar

- Izzy Hale sebagai vokalis utama

Album pertama Skid Row Skid Row berhasil memenangkan penghargaan Musik Amerika untuk Artis Baru Heavy Metal/ Harg Rock Favorit.

Album album Skid Row

- Skid Row tahun 1989

- Slave to the Grind tahun 1991

- Subhuman Race tahun 1995

- Thickskin tahun 2003

- Revolutions per Minute tahun 2006

- The Gang’s All Here tahun 2022

Terima kasih sudah berkunjung di blog ini dan membaca artikel tentang SKID ROW, GENERASI TERAKHIR GRUP BAND HEAVY METAL AMERIKA, semoga dapat menambah perbendaharaan musik kita dan dapat di share ke teman-teman lainnya.

(Dikutip dari : Wikipedia)

0 komentar