Guns N Roses, Terkenal Dengan Sweet Child O' Mine, Paradise City Dan Welcome The Jungle

Gun N Roses, kelompok musik rock asal Amerika yang dibentuk tahun 1985

Gun N Roses logo

Guns N Roses, Terkenal Dengan Sweet Child O' Mine, Paradise City Dan Welcome The Jungle

GUN N ROSES MERUPAKAN KELOMPOK MUSIK ROCK ASAL AMERIKA YANG BERALIRAN ROCK, NAMA KELOMPOK MUSIKNYA BIASA DISINGKAT DENGAN GN'R

Sekilas Tentang Grup Band Gun N Roses
Grup band rock yang berasal dari Amerika Serikat ini dibentuk di Los Angeles, Amerika Serikat pada tahun 1984, tetapi baru diresmikan pada tahun 1985. Gun N Rose ini biasa disingkat dengan GN'R, dibentuk oleh  Axl Rose, dengan genre musik yang berirama musik hard rock, musik heavy metal, musik glan metal dan musik slow rock.

GN'R mulai menanjak kepopulerannya pada tahun 1980 dan 1990 an, melalui lagu hitnya  yang berjudul "Sweet Child O' Mine", Paradise City" dan " Welcome To The Jungle" ketiga lagu hit ini dihasilkan oleh album yang berjudul "Appetite for destruction".

GN'R melanjutkan karyanya dengan berhasil merilis 2 album sekaligus yaitu album akustik berjudul "GN'R Lies" menghasilkan lagu hit "Patience", dan album "Use your illusion " yang terkenal dengan lagu-lagu hitnya yang fenomenal seperti "Don't cry", "November rain", "Civil war", "Knockin on heaven's door" dan "Estranged".

Album "Use your illusion" ini sukses dan meledak penjualannya dengan formasi personil : Axl Rose - lead vokal, Slash - gitar, Izzy Stradin - Rhytm gitar, Duff Mc Kagen - bass, Dizzy Reed - keyboar dan Matt Sorum - drum. 

Pada tanggal 17 September 1991, GN'R telah menjadi grup band terhebat didunia karena pada malam itu ratusan toko dibuka sampai pagi untuk menjual album "Appetite destruction" dan "Use your illusion", bahkan untuk pertama kalinya dalam sejarah, kedua album tersebut berhasil masuk peringkat 1 dan 2 untuk album terlaris menurut versi Billboard di Amerika Serikat.

Tetapi kebesaran nama dari grup band beraliran musik rock ini tidak diikuti oleh team yang solid, karena mulai ada anggota yang keluar yaitu Izzy Straden yang digantikan oleh Gilby Clarke. Pergantian personil ini membuat fans GN'R menjadi kecewa dan kehilangan dari sosok Izzy. Untuk menunjukkan kekecewaannya itu para fansnya menuliskan kata-kata seperti "Where's Izzy", "Who's Gilby" dan gambar Izzy Stradlin yang  bertuliskan "Missing".

Tahun 1993 kejayaan dari GN'R sudah mulai meredup, terbukti dari album "The spaghetti incident" yang berisi lagu-lagu daur ulang dari artis lain, gagal menghasilkan keuntungan.

Tahun 1994, anggota personil GN'R mulai ribut satu sama lain, salah satu penyebabnya antara lain dipicu oleh kegagalan albumnya, kemudian anggota personilnya sering masuk pusat rehabilitasi akibat dari ketergantungan narkoba. Sampai akhirnya pada tahun 1996 satu-persatu dari anggota personilnya keluar dari kelompok band tersebut, penyebabnya adalah mereka dilanda oleh rasa bosan, sehingga tinggal Axl Rose sendirian di grup band itu.

Tetapi Axl Rose tetap mempertahankan GN'R dia mulai merekrut kembali personil-personil baru untuk menggantikan personil yang keluar. Axl Rose berusaha untuk membangun kembali GN'R, tetapi GN'R sudah kehilangan ciri khasmya karena anggota personilnya baru semua dan Axl Rose mulai mencoba unsur techo.

Kelompok musik rock Gun N Roses ini juga pernah tampil di Indonesia dengan konser bertajuk Not In This Lifetime di stadion Bung Karno pada tanggal 8 November 2018. Gun N Roses membawaka lagu andalannya yang berjudul Welcome to The Jungle, Sweet Child O Mine dan lagu yang lainnya.

Terima kasih sudah berkunjung di blog ini dan sudah membaca artikel tentang GUNS N ROSES, TERKENAL DENGAN  SWEET CHILD O' MINE, PARADISE CITY DAN WELCOME THE JUNGLE, semoga bermanfaat dan dapat menambah perbendaharaan musik kita serta dapat dibagikan ke teman-teman pecinta musik lainnya.

(Sumber dari : Wikipedia)

0 komentar