|
Demi Lovato, penyanyi cantik yang mempunyai 9 lagu masuk Billboard Hot 100 Amerika |
diantaranya lagu Demi Lovato tersebut adalah This is me, Send it on, Here We go again, Skyscraper, Give Your heart abreak, Heart attack, Cool for the summer, Sorry not sorry dan I love me
Demi Lovato penyanyi cantik dengan tubuh indah
Penyanyi wanita yang mempunyai wajah cantik bernama Demi Lovato ini merupakan pelantun Let It Go. Demi Lovato percaya diri dengan bentuk tubuhnya yang bagus dan berotot, sehingga penampilan Demi Lovato sangat memukau bagi para penggemarnya.
Dengan tinggi badan 5 feet 3 inchi maka tubuhnya sangat indah serta dan berpostur tubuh cukup menarik sehingga dia percaya diri dalam setiap penampilannya. Penyanyi cantik asal Amerika ini, selain cantik juga mempunyai kualitas suara yang sangat dasyat.
Selain sebagai penyanyi dan pencipta lagu, dia juga sebagai seorang model, sehingga dengan bentuk tubuhnya yang berotot maka dia sangat cocok ketika mengenakan pakaian olahraga dalam rangka meluncurkan model pakaian olahraga terbaru dengan merk Kate Hudson’s Fabletics.
Demi Lovato mulai populer setelah album debutnya digunakan untuk film anak dan dia juga bermain sebagai aktris anak di Barney & Friends, serta setelah bermain di film dokumenter Disney Channel Camp Rock.
Selain itu juga disebabkan karena single debutnya sukses meraih peringkat ke sembilan di Billboard Hot 100 yang menjadikan dia mulai populer.
Perjalanan karir musik dari Demi Lovato
Penyanyi cantik ini terlahir dengan nama asli Demetria Devonne Lovato tetapi lebih dikenal dengan nama Demi Lovato. Dia lahir di Albuquerque, New Mexico, Amerika, pada tanggal 20 Agustus 1992.
Ayahnya merupakan keturunan Mexico, Portugis dan Yahudi sedangkan ibunya merupakan keturunan Inggris, Irlandia dan Italia. Namun kehidupan masa kecilnya kurang menyenangkan karena pada saat Demi Lovato berusia 2 tahun, orang tuanya bercerai kejadian tersebut terjadi pada tahun 1994.
Demi Lovato ternyata masih keturunan veteran perang saudara dari Francisco Perea dan gubernur Santa Fe De Nuevo Mexico Francisco Xavier Chavez, keturunan veteran perang tersebut merupakan bawaan dari ayahnya.
Oleh sebab itu, menurut hasil pengujian DNA dari Demi Lovato, diperoleh hasil bahwa 16 persen merupakan keturunan Skandinavia dan 1 persennya lagi merupakan keturunan Afrika.
Dallas, Texas adalah tempat dimana dia dibesarkan dan tempat dimana karirnya dimulai dan tepatnya karirnya dimulai pada tahun 2002. Pertama kali dia berakting di serial televisi anak Barney & Friends dan dia bermain sebagai Angela.
Dalam belajar bermusik, dia sudah mulai bermain piano dan gitar sejak berusia 7 tahun, demikian pula dengan belajar menari dan berakting sudah dimulai juga dari usia anak anak.
Setelah lagu soundtracknya berhasil sukses, maka dia mulai mendapat penawaran kontrak dari Hollywood Record.
Sehingga pada tahun 2008, dia berhasil merilis album debutnya yang berjudul Do Not Forget dimana album ini berhasil sukses dan berhasil menduduki urutan ke dua di Billboard 200 AS.
Kesuksesannya ini berlanjut ditahun berikutnya ketika dia bermain di serial televisi Sonny With A Chance serta merilis album Sophomore, dan melalui singlenya yang berjudul Here We Go Again berhasil melejit diperingkat tertinggi di chart Billboard 200.
Akan tetapi pada tahun 2010, Demi Lovato telah mengalami masalah dengan dirinya karena dia telah mengalami kecanduan, tidak suka makan dan menyakiti dirinya sendiri sehingga dia didiagnosis telah mengalami gangguan bipolar.
Oleh sebab itu, dia memerlukan perawatan khusus sehingga dia harus berhenti dari Sonny With A Chance.
Akhirnya pada tahun 2011, dia berhasil mengerjakan album ketiganya yang berjudul Unbroken. Album ini menceritakan beberapa rintangan yang ditemuinya dalam membuat albumnya tersebut, sehingga dia berhasil memunculkan single utama yang berjudul Skycraper.
Single ini berhasil menjadi entri top 10 di AS, sedangkan single keduanya yang berjudul Give Your Heart A Break berhasil memperoleh sertifikat platinum di AS.
Album keempatnya yang berjudul Demi telah dirilis pada tahun 2013 dan sukses terjual 110 ribu diminggu pertama, demikian juga dengan single utamanya yang berjudul Heart Attact telah berhasil sukses diurutan ketiga di top 10 AS.
Pada tahun 2014, dia kembali berakting di Glee dan merilis album kelima yang berjudul Confident, album ini berhasil menduduki peringkat kedua di Billboard 200 dan single utamanya yang berjudul Coll For The Summer telah berhasil memperoleh sertifikat double platinum.
Arah musik dari Demi Lovato cenderung bergenre pop, pop rock dan r&b, dimana dia telah berhasil mendapatkan penghargaan penghargaan seperti :
- MTV Video Music Award
- 13 Tenn Choise Awards
- Five People’s Choise Awards
- Alma Award
- American Music Award
- Nominasi Grammy Award
- Melalui Maxim berhasil meraih peringkat ke 26 di daftar Hot 100 dan urutan kedua di daftar 50 Artist Of The Year di Billboard
Demi Lovato selain berkarya dibidang musik, dia juga terlibat didalam kegiatan sosial, diantaranya adalah :
- Sebagai mentor bagi remaja remaja tentang kesehatan mental
- Menjadi advokat bagi komunitas LGBT dan hak hak perempuan
Menurutnya bahwa Christina Aguilera dan
Kelly Clarkson, merupakan orang orang yang paling mempengaruhi terhadap karir musiknya, selain itu ternyata banyak juga penyanyi penyanyi terkenal lainnya yang telah mempengaruhi Demi Lovato.
Penyanyi yang mempengaruhi karir musiknya diantaranya adalah penyanyi seperti
Britney Spears,
Rihanna, Keri Hilson, Jennifer Lopez,
Aretha Franklin, Gladys Knight,
Mariah Carey, Whitney Houston, Alexz Johnson, Billie Holiday dan Billy Gilman.
Akan tetapi setelah dia merilis Unbroken maka pengaruh terbesarnya telah beralih keseorang penyanyi yang bernama
John Mayer, sehingga gaya musiknya berubah menjadi hip hop dan
r&b.
Dengan jenis suara sopran yang dimikinya sampai mencapai ke empat oktaf dan semitone, sehingga membuat suaranya hampir menyerupai suara peluit. Hal ini dapat dinikmati suaranya di album Do Not Forget, dimana suaranya terdengar lebih kuat jika dibandingkan dengan Jonase.
Dan dari kemampuan jangkauan vokal suaranya yang sangat spektakuler ini, dia merupakan seorang penyanyi yang cukup mengesankan, menghibur dan mampu menghentikan kritik yang paling berat sekalipun.
Dengan kemampuan jangkauan vokal suaranya yang luar biasa ini, membuat Demi Lovato bisa mengatasi kekurangannya secara alami tanpa membutuhkan bantuan Auto Tune.
Demi Lovato memang tidak pernah takut untuk bereksperimen
dengan gaya rambutnya yang unik. Setelah pada tahun 2020 Demi Lovato memotong
rambutnya dengan gaya mohawk blonde.
Sekarang dia mengganti lagi dengan gaya rambut barunya, dengan gaya rambut pixie cut yang lebih pendek lagi dengan warna rambut pink.
Tampilan rambut barunya ini, dipamerkan dalam unggahan
videonya di instagramnya. Demi Lovato telah mewarnai rambunya selama 10 tahun
sehingga dia tidak asing lagi dengan perubahan warna rambutnya di tahun 2021
ini.
Demi Lovato memilih menandai awal tahun baru 2021 dengan
riasan mata jahat dan menyatakan bahwa Demi Lovato telah meninggalkan energi
beracun dimasa lalunya.
Meskipun demikian, dia tidak mengatakan secara spesifik, namun
mantan bintang disney ini mengalami tahun yang penuh gejolak setelah kembali ke
musik untuk pertama kalinya setelah overdosis pada tahun 2018.
Demi Lovato bertunangan dengan Max Ehrich selama pandemi
corona tetapi ini tidak berlangsung lama, akhirnya putus lagi dan tahun 2021.
Dan momen ini, akan
menjadi awal yang baru bagi Demi Lovato seperti yang telah diperlihatkan dia dalam penampilan gaya rambut dengan warna rambut barunya tersebut.
Demi
Lovato 2020
Setelah Demi Lovato
memperoleh tanda tangan kontrak dengan manajer baru Demi Lovato yang bernama
Sccoter Braun pada bulan Mei 2019, maka dia mulai bersemangat untuk memulai proyek
selanjutnya.
Dalam film asli
Netflix, Demi Lovato muncul dalam kontes lagu Eurovision: The Story of Fire
Saga pada bulan Agustus 2019 dengan sutradara David Dobkin, dan film ini
akhirnya dirilis pada bulan Juni 2020 yang dibuntangi oleh Will Ferrell dan
Rachel McAdams.
Pada acara Grammy
Awards tahunan ke 62 pada Januari 2020, Demi Lovato pertama kali tampil sejak
hiatus dengan lagu Anyone. Lagu ini dirilis di iTunes sebelum Demi Lovato terkena
overdosis obat.
Pada saat acara di
Super Bowl LIV pada bulan Februari 2020, Demi Lovato menampilkan The Star Spangled
Banner. Kemudian bulan Maret 2020, dia merilis lagu I Love Me didukung oleh
penampilan dan pembawa acara tamu di The Ellen DeGeneres Show.
Lagu I Love Me ini,
Demi Lovato berhasil mendapatkan nominasi sehingga hal ini menjadikan dia
menjadi artis pertama dalam sejarah VMA yang telah mendapatkan nominasi setiap
tahun secara berturut turut selama 8 tahun
Berlanjut lagi, pada
bulan April 2020 merilis I’m Ready merupakan kolaborasi bersama Sam Smith dan
bulan Agustusnya merilis remix Jojo dari Lonely Hearts yang dibawakan oleh Demi
Lovato.
Bulan September 2020,
merilis kolaborasi bersama DJ Amerika yang bernama Marhmello dengan lagu OK Not
Be OK dan dalam kerjasamanya untuk gerakan Hope For The Day suicide prevention.
Pada bulan yang sama,
dia merilis Still Have Me lewat akun Twitter dan platform digital lainnya.
Menjelang pemilihan presiden 2020, dia merilis lagu Commander in Chief dan lagu
ini merupakan lagu balada politik.
Rapper Amerika yang
bernama Jeezy berkolaborasi dengan Demi Lovato dan tampil dengan lagu My
Reputation yang berupakan lagu utnuk album The Recession 2. Bulan Desember
2020, Demi Lovato tampil dengan Blackbear untuk remix lagu Monster dari Band
rock All Time Low.
Demi
Lovato 2021
Demi Lovato pada bulan
Januari 2021, mengumumkan bahwa dia akan menjadi peran utama pada serial
televisi komedi kamera tunggal NBC dengan judul Hungry.
Demi Lovato terpilih untuk
tampil di acara Celebrating Amerika yang merupakan acara khusus televisi priemetime
yang menandai pelantikan presiden Amerika Joe Biden. Demi Lovato membawakan
lagu Bill Withers berjudul Lovely Day dan pada saat itu presiden Joe Biden
tampil bersama cucunya.
Film serial dokumenter
terdapat 4 bagian yang menceritakan kehidupan Demi Lovato. Film serial
dokumenter Demi Lovato ini ditayangkan perdana melalui YouTube pada bulan Maret
2021.
Untuk selanjutnya, disusul dengan serial berjudul Demi Lovato: Dancing with the Devil
menceritakan perjalanan pribadi dan musiknya pada 3 tahun terakhir.
Bulan April 2021, dia
mengumumkan album studio ke 7 yang berjudul Dancing with the Devil .. the Art
of Starting Over akan dirilis. Album ini
merupakan soundtrack tidak resmi untuk album dokumenternya.
Album studio ke 7 nya
ini, berkolaborasi dengan Ariana Grande, Noah Cyrus dan Saweetie dan
menampilkan juga lagu What Other People Say hasil kolaborasi Demi Lovato dengan
penyanyi dan penulis lagu asal Australia yang bernama Sam Fischer yang dirilis
pada bulan februari 2021.
Album studio ke 7 ini
bertengger diperingkat 2 di Billboard 200 dan mencapai penjualan hingga 74 ribu
unit di AS. Sebelum merilis album studio ke 7, Demi Lovato sudah merilis 2 lagu
yang berjudul Dancing with the Devil dan Met Him Last Night pada bula Maret dan
April 2021.
Kemudian pada bulan Mei
2021, dilanjutkan dengan meluncurkan seri podcast Demi Lovato berjudul 4D with
Demi Lovato dan setiap hari rabu akan dirilis episode baru. Di dalam seri
podcast ini menampilkan artis tamu seperti Chelsea Handler, Jane Fonda, Jameela
Jamil.
Dalam acara bincang
bincang berjudul The Demi Lovato Show yang dipandu oleh Demi Lovato
diselenggarakan pada bulan Juli 2021, dirilis pada platform streaming Roku.
Acara ini merupakan episode 10 menit yaitu acara percakapan jujur antara Demi
Lovato dengan tamu ahli dan selebriti.
Dalam acara bincang
bincang ini menampilkan topik topik diantaranya aktivisme, kepositifan tubuh,
identitas genre, seks, hubungan media sosial serta kesehatan. Pada mulanya,
acara ini untuk disiarkan di Quibi dengan judul Pillow Talk dengan Demi Lovato
sebelum akhirnya Quibi menjualnya ke Roku.
Terima kasih sudah berkunjung di blog ini yang berisi artkel tentang Demi Lovato, Percaya diri Dengan Tubuh Indahnya, semoga
bermanfaat dan dapat menambah perbendaharaan musik kita. Yuk!! bagikan
informasi musik ini kepada teman-teman pecinta musik lainnya.
0 komentar