Inilah, 15 Lagu Barat Lama Pilihan Terbaik, Lagu Barat Hits

Lagu barat lama terbaik dan abadi sepanjang masa

Inilah 15 lagu lama pilihan terbaik

Sebelum kita mengupas tentang daftar 15 lagu barat lawas yang dapat dijadikan lagu pilihan dan merupakan lagu lama terbaik serta terkenal di dunia. Rekomendasi lagu barat lawas ini dapat Anda buktikan sendiri ya. Hal ini, karena lagu barat lawas ini, masih abadi sampai dengan sekarang ini.
 
Perlu kami sampaikan bahwa karya lagu lagu lama dari musisi jaman dahulu sudah banyak memberikan karya lagu lagu lama terbaik dari berbagai macam genre musik yang ada.
 
Lagu lagu barat lawas ini, cukup enak untuk dinikmati oleh setiap insan pecinta musik dunia dan menjadi lagu abadi yang tidak akan punah ditelan oleh jaman. Lagu lagu barat lama ini juga lagu kesukaan penulis ya, sehingga Anda dapat membuktikan sendiri dengan cara memutar lagunya.
 
Genre musik yang pada saat itu sudah ada, diantaranya adalah genre musik pop, jazz, blues, rock and roll, cha cha cha, hard rock dan mungkin masih ada lagi genre musik lainnya yang belum disebutkan disini.

Bisa juga : Tahukah Anda 8 Lagu Romantis Terbaik Di Dunia?? 

Dari semua genre musik yang sudah ada sejak lama tersebut, maka muncullah beberapa lagu lagu barat terbaik yang berhasil mendongkrak kancah permusikkan dunia. Lagu lagu barat lawas ini, wajib Anda coba ya.

Inilah 15 rekomendasi lagu barat lama pilihan terbaik. Berikut ulasan dan penjelasannya ya :

1.  Love Story - Andy Williams

Andy Williams

Andy Williams merupakan seorang penyanyi pop yang berasal dari Amerika, albumnya dirilis pada tanggal 3 Februari 1971 dengan singlenya yang berjudul Love Story. 
 
Single ini telah berhasil membuat karir Andy Williams mulai menanjak pada penampilan pertamanya di Top LP grafik di majalah Billboard.

Selain itu, album dengan singlenya yang berjudul Love Story  ini juga berhasil menduduki urutan ke tiga selama 33 minggu dan pada tanggal 22 Maret 1971 album tersebut berhasil mendapatkan sertifikasi Platinum.
 
Lagu Love Story ini, merupakan salah satu lagu yang berhasil masuk kedalam daftar 40 lagu barat terpopuler dan enak untuk dinikmati

2.  Are You Lone Some To Night - Elvis Presley

Elvis Presley

Album yang berisi lagu berjudul Are You Lone Some To Night dinyanyikan oleh Elvis Presley. Lagu barat lawas ini dirilis pada tahun 1969 dan berhasil mendapatkan penghargaan Grammy Hall Of Fame.
 
Lagu berjudul Are You Lone Some To Night ditulis oleh Roy Turk dan Lou Handman pada tahun 1926. Lagu ini juga pernah meraih sukses pada tahun 1927 ketika dinyanyikan pertama kali oleh Charles Hart.
 
Selanjutnya, lagu ini dinyanyikan dengan versi Vaughn De Leath secara duet oleh Jerry Macy dan John Ryan. Pada tahun 1950, lagu ini berlanjut untuk dibawakan lagi dengan versi orchestra dan berhasil meraih 20 besar di Billboard Pop Single Grafic.

Lagu berjudul Are You Lone Some To Nigt ini, dinyanyikan oleh Elvis Presley dan dirilis pada bulan November 1960.
 
Pada awalnya, lagu ini tidak disangka sangka akan sukses besar karena lagu tersebut sudah diperkirakan tidak sesuai dengan penampilan gaya baru dari Elvis Presley.
 
Namun demikian, diluar dugaan karena lagu berjudul Are You Lone Some To Night oleh Elvis Presley ini telah berhasil menjadi sebuah sukses besar di Amerika Serikat karena berhasil menjadi topping Billboard Pop Singles chart dan meraih urutan ke 3 di chart R&B.

Selain itu lagu tersebut telah berhasil menduduki puncak tertinggi di UK Singles chart dan berhasil bersertifikasi gold oleh Asosiasi Industri Rekaman Amerika pada tahun 1961.

3.  What A Wonderful World - Louis Armstrong

Louis Armstrong

Lagu lawas barat yang berjudul What a Wonderful World diciptakan oleh Bob Thiele yaitu nama samaran dari George Douglas. Dimana, lagu ini pertama kali dinyanyikan oleh Louis Armstrong dan dirilis pada tahun 1968.

Sungguh luar biasa, karena lagu tersebut berhasil sukses di Inggris dan berhasil menduduki urutan pertama. Selain itu, lagu ini dapat masuk di Grammy Hall Of Fame pada tahun 1999 melalui label Memory Lane Music, Carlin Music Corp dan Bug Music, Inc. 

Pada awalnya lagu ini akan digunakan sebagai penangkal dari situasi yang semakin rasial dan politis dari kehidupan sehari-hari di Amerika Serikat. 
 
Hal ini, karena isi dari lirik lagunya yang penuh harapan serta optimis dalam memandang masa depan dan semuanya telah digambarkan lagu ini dengan kelahiran dari bayi-bayi ke dunia. 

4.  I Can't Stop Loving You - Ray Charles

Ray Charles

Lagu berjudul I Can’t Stop Loving You ini ditulis oleh penulis dan komposer terkenal yang bernama Don Gibson dan lagu ini dirilis oleh Ray Charles pada tahun 1958 melalui versinya. 
 
Lagu I Can’t Stop Loving You ini telah berhasil meraih peringkat pertama di Billboard Hot 100 pada tahun 1962 dan bertahan selama 5 minggu diposisi tersebut.
 
Selain itu, lagu ini berhasil masuk nominasi penghargaan Grammy untuk penampilan vokal pria dan berhasil meraih 2 penghargaan yaitu Penghargaan Grammy Hall Of Fame serta Penghargaan Grammy untuk Penampilan R&B Terbaik. 


5.  Unforgetable - Nat King Cole

Nat King Cole

Lagu berjudul Unforgetable ditulis oleh penulis ternama yang bernama Irving Gordon dan berhasil terkenal setelah dinyanyikan oleh Nat King Cole pada tahun 1951 yang diaransemen ulang oleh Nelson Riddle. 

Seorang direktur musical Joe Guercio, mempunyai ide bagus untuk merekam lagu tersebut dengan mengedit dan remixed lagu I Can’t Stop Loving You, kemudian lagu tersebut direkam berduet antara suara Nat King Cole dengan Natalie Cole yaitu saudara perempuan dari Nat King Cole.
 
Sungguh diluar dugaan, hasil rekaman tersebut sungguh sangat luar biasa karena lagu tersebut berhasil meraih 3 Award sekaligus yaitu Grammy Award tahun 1992 sebagai Song Of The Year, Record Of The Year dan Best Traditional Pop Vokal Performance. 


6.  Born Free - Matt Monro

Matt Monro

Lagu berjudul Born Free merupakan sebuah lagu yang musiknya dibuat oleh John Barrry sedangkan liriknya ditulis oleh Don Black.
 
Pada tahun 1966, lagu tersebut dinyanyikan oleh Matt Monro. Selain itu, lagu barat lama tersebut digunakan untuk film yang berjudul Of The Same Name.
 
Lagu Born Free mencapai keberhasilan berupa berhasilnya meraih sebuah Academy Award For Best Original Song dan berhasil masuk nominasi untuk Penghargaan Grammy untuk lagu tahun ini dan Penghargaan Golden Globe untuk Lagu Orisinil Terbaik. 


7.  Delilah - Tom Jones

Tom Jones

Lagu lawas barat berjudul Delilah ini, merupakan sebuah lagu ballad yang berhasil sukses dinyanyikan oleh Tom Jones pada tahun 1968.
 
Lirik lagu Delilah ditulis oleh Barry Mason dan Sylvan Whittingham Mason sedangkan musiknya dibuat oleh Les Reed. Selain itu, The Litle and Theme of the song juga ikut berkonstribusi dalam menulis lagu ini. 

Pada tahun 1968, lagu tersebut berhasil meraih penghargaan Ivor Novello Award for Best Song Musically and Lyrically. 
 
Lagu berjudul Delilah ini, telah berhasil meraih peringkat pertama di The Charts of Several Country di Jerman dan Switzerland. Selain itu, lagu ini juga berhasil meraih peringkat ke 2 di Inggris Charts di bulan Maret 1968 dan urutan ke 6 untuk Best Selling Single Of That Year.


8.  I Will Always Love You - Dolly Parton

Dolly Parton

Melalui album yang berjudul Jolene yang dirilis pada tahun 1974, telah  berhasil menelurkan sebuah lagu yang berjudul I Will Always Love You yang dinyanyikan oleh Dolly Parton.
 
Lagu ini berhasil meraih penghargaan Grammy Hall Of Fame dan berhasil masuk nominasi penghargaan Grammy untuk Kolaborasi Country Vokal Terbaik. 

I Will Always Love You melalui versi Dolly Parton ini, telah berhasil meraih sukses secara komersial dan telah berhasil 2 prestasi langsung yaitu berhasil meraih peringkat pertama di Billboard Hot Country Songs Chart pada tahun 1976 dan tahun 1982. 

Lagu ini kemudian dinyanyikan oleh Whitney Houston pada tahun 1992 melalui film The Boddyguard dan berhasil menduduki peringkat pertama di Billboard Hot 100 chart. 


9.  Well Come To My World - Jim Reevery


Jim Reevery

Lagu Well Come To My World ditulis oleh Ray Winkler dan John Hathcock dan telah banyak dirilis oleh banyak penyanyi tetapi oleh seorang penyanyi yang bernama Jim Reevery lagu ini berhasil terkenal dan berhasil dirilis pada tahun 1962. 

Pada tahun 1964, Well Come To My World berhasil meraih peringkat ke 2 di Billboard Hot Country Singles Chart untuk musik panas dan juga berhasil meraih Sporadic airpaly di stasiun pop radio, serta berhasil meraih urutan ke 2 di Billboard Hot 100 charts. 


10.  When A Man Love A Woman - Perry Sledge


Perry Sledge

When A Man Love A Woman dirilis pada tahun 1987 melalui album Perry Sledge yang berjudul Monnlighting, lagu ini berhasil mendapat penghargaan Grammy Hall Of Fame dan berhasil masuk nominasi Penghargaan Grammy untuk lagu R&B Terbaik. 

Lagu When A Man Love A Woman ditulis oleh Calvin Lewis dan Andrew Wright pada tahun 1966, melalui Percy Sledge lagu ini berhasil menduduki peringkat pertama di Billboard Hot 100 dan R&B Single Charts.

Penyanyi Michael Bolton telah menyanyikan kembali lagu When A Man Love A Woman dengan versinya, dan ternyata berhasil meraih peringkat pertama di The US pop dan Adult Contemporary singles chart. 
 
Michael Bolton juga berhasil menerima Grammy Award serta menduduki peringkat peringkat pertama untuk chart on the old Billboard Hot 100 untuk pencapaian penjualannya. 


11.  Release Me - Engelbert Humperdinck



Engelbert Humperdinck

Release Me dirilis oleh Engelbert Humperdinck melalui albumnya yang berjudul Engelbert pada tahun 1966, Engelbert Humperdinck merupakan penyanyi pop asal Inggris yang lahir di Arnold George Dorsey pada tanggal 2 Mei 1936. 

Lagu ini berhasil membuat Engelber Humperdinck menjadi melejit namanya karena berhasil peringkat pertama di UK single chart dan selama penampilannya dia selalu tidak pernah lupa menampilkan lagu Release Me. Pencipta lagu Realese Me adalah Eddie Miller dan Robert Yount pada tahun 1949. 

12.  If - Bread



Bread


Sebuah lagu bergenre pop rock yang berjudul If yang dipopulerkan oleh grup band Bread, lagu ini diciptakan oleh pencipta lagu yang berasal dari Amerika Serikat bernama David Gates. 

If dirilis pada tahun 1971 dan berhasil sukses meraih peringkat ke 4 di Billboard Hot 100 dan dapat bertahan hingga 3 minggu sebagai lagu urutan pertama di Easy Listening Chart. 
 
Melalui versi yang direkam ulang melalui penyanyi-penyanyi seperti Frank Sinatra, Julio Iglesias, Olivia Newton John, Dolly Parton dan masih banyak penyanyi-penyanyi lainnya yan tidak semuanya disebutkan disini. 

13.  Stranger In The Night - Frank Sinatra



Frank Sinatra


Stranger In The Night dirilis pada tahun 1966 melalui album Frank Sinatra dan lagu ini berhasil meraih penghargaan Grammy untuk rekaman terbaik tahun ini dan berhasil meraih peringkat pertama di Pop single chart. 

Pada tahun 1967 Frank Sinatra berhasil meraih 2 Grammy untuk albumnya termasuk The Record of The Year fro the Title track sebagai Best Male Vokal Performance untuk lagu yang sama dan Grammy award untuk Best Arrangement Accompanying a Vocalist or Instrumentalist. 

14.  Morning Has Broken - Nana Mouskouri



Nana Mouskouri


Morning Has Broken merupakan sebuah lagu yang dirilis pada tahun 1974 melalui album yang berjudul Que Je Sois Un Ange dan dinyanyikan oleh penyanyi yang bernama Nana Mouskouri

Lagu Morning Has Broken pertama kali terkenal sebagai Christian Hymn yang dipubilkasikan pada tahun 1931, lagu ini menjadi terkenal dan berhasil menduduki peringkat ke 6 di US Billboard Hot 100 dan peringkat pertama di US Easy Listening Chart di tahun 1972 melalui Stevens. 


15.  Tennesse Waltz - Patti Page



Patti Page


Tennesse Waltz merupakan lagu lama yang dinyanyikan oleh Patti Page yanitu seorang penyanyi berkebangsaan Amerika Serikat.
 
Dia berhasil menjadi terkenal setelah menyanyikan lagu lagu barat lama seperti With My Eyes Wide Open I’m dreaming, Tennesse Waltz, All My Love, I Went To your Wedding, (How Much Is That) Doggie In The Windows, Old Cape Cod, llegheny Moon, A Poor Man’s Roses (or A Rich Man’s Gold) dan Hush, Hush, Sweet Charlotte. 

Demikianlah sekilas ulasan singkat tentang 15 lagu lagu barat lama yang tetap abadi sampai sekarang dan masih tetap enak untuk dinikmati dari jaman dahulu sampai dengan di jaman sekarang ini.
 
Oleh sebab itu. lagu barat lama pilihan tadi dapat menjadi referensi lagu yang dapat dicari untuk kita coba nikmati keindahannya atau mungkin diantara ke 15 lagu lama tadi salah satunya merupakan lagu favorit bagi anda semua.

Terima kasih sudah berkunjung di blog ini yang berisi artkel tentang Inilah 15 Lagu Lama Barat Pilihan Terbaik, Lagu Barat Hits, semoga bermanfaat dan dapat menambah perbendaharaan musik kita. 
 
Alangkah indahnya, jika kita mempunyai kesempatan untuk dapat membagikan mengenai informasi musik yang sudah kita dapat kepada teman-teman pecinta musik lainnya. 

(sumber : wikipedia)

0 komentar