Lady Saw, Artis Reggae Jamaica, Dancehall Dan Queen of Dancehall

Lady Saw, berprofesi sebagai penyanyi dan penulis lagu reggae jamaica asal Jamaika dan karirnya berlangsung selama 2 dekade

Penyanyi reggae wanita terkenal asal jamaica 

Lady Saw adalah seorang penyanyi reggae wanita terkenal asal Jamaika, dia juga berprofesi sebagai penulis lagu. Dia mempunyai nama asli Marion Hall tetapi lebih dikenal dengan nama Lady Saw yang menjadi penyanyi asal Jamaika pertama yang telah berhasil meraih triple platinum.

Penyanyi reggae jamaica ini, terkenal juga dengan gayanya yang sangat lamban, sehingga membuat dia terdorong untuk merekam single yang berjudul What’s Slackness. 
 
Single What's Slackness sangat cocok dibawakan oleh Lady Saw karena lagu ini menggambarkan kelambanan sesuai dengan gaya Lady Saw.

Karena What’s Slackness memang menggambarkan kelambanan, kelesuan serta sering menampilkan vulgaritas dalam budaya serta perilaku dari musik Jamaika itu sendiri secara umum. 
 
Dimana rangkuman lirik lagu yang dibuatnya lebih cenderung masuk kedalam jenis musik reggae dan dancehall, reggae dancehall jamaica.

Perjalanan karir Lady Saw

Lady Saw lahir di Galina, Saint Mary, Jamaika pada tanggal 12 Juli 1972, dia sudah menjalani karirnya lebih dari 2 dekade lamanya.
 
Dia terkenal dengan sebutan Queen Dancehall dimana dia telah berhasil menjadi seorang wanita pertama yang berhasil meraih Grammy Award serta berhasil mendapatkan sertifikasi sebagai artis triple platinum.

Meskipun pada saat remaja dia sama sekali tidak terjun kedunia musik, karena dia mempunyai pekerjaaan sebagai penjahit di The Free Zone, Kingstone, Jamaika. 
 
Namun demikian, pada saat dia berusia 15 tahun, dia sudah mulai memperlihatkan kemampuan menyanyinya di soud system lokal dan bekerja di sistem stereo One di Kingston.

Nama Lady Saw mulai digunakan sebagai nama panggungnya karena Lady Saw merasa bahwa dia telah terinspirasi oleh musik dari seorang penyanyi terkenal yang berasal dari Jamaika bernama Tenor Saw.
 
Oleh sebab itu, dia mengambil nama belakang dari penyanyi yang bernama Tenor yaitu Saw diambil dan digunakan sebagai nama panggungnya dan ditambahi dengan Lady sehingga nama panggungnya menjadi Lady Saw.

Single pertamanya yang berjudul Love Me Or Lef Me berhasil menarik perhatian produser Piper dan diproduksi oleh produser Olive Shaw yang kemudian lagu tersebut diputarkan secara gencar di radio Jamaika. 


Single hit dari Lady Saw berjudul If Him Lef merupakan single hit pertamanya dan single yang berjudul Find a Good Man telah berhasil memposisikan sebagai single yang masuk keperingkat pertama tangga lagu Jamaika.

Album pertamanya dirilis pada tahun 1994 dengan judul Lover Girl, dan di album pertamanya ini dia juga telah berhasil menghasilkan satu single hit yang berjudul Stab Up De Meat. 
 
Dua tahun kemudian disusul dengan album keduanya yang berjudul Give Me The Reason dan menghasilkan beberapa single berjudul Life Without Dick, Name Nuh Stand Fi Se.., Give Me A Reason dan Good Wuk.

Album Lady Saw yang berhasil meraih peringkat ke 8 di Chat Billboard sebagai Top Reggae album adalah album berjudul Passion yang dirilis pada tahun 1997, dengan 2 singlenya berjudul Healing dan Sycamore Tree.

Kemudian dilanjutkan pada tahun 1998, dirilis album berjudul Raw, The Best Of Lady Saw dan album ketiganya ini telah berhasil menjadi album hit untuk pertama kalinya bagi Lady Saw. 
 
Pada tahun yang sama Lady Saw juga berhasil merilis album keempatnya yang berjudul 99 Ways dan album keempatnya ini juga berhasil menempatkan posisinya di urutan ke 10 di chart Billboard’s Top Reggae Albums.

Melalui single berjudul Smile yang dirilis pada tahun 1999, single ini telah berhasil menjadi single hit di 2 negara yaitu di Selandia Baru dan Kanada.
 
Selain itu, juga telah berhasil menduduki peringkat ke 18 di Billboard Hot 100, serta berhasil meraih sertifikat emas karena penjualannya telah mencapai lebih dari 500.000 keping.

Kesuksesannya terus berlanjut, ketika pada tahun 2002 Lady Saw berkolaborasi dengan No Doubt melalui single Underneath It All.
 
Single tersebut telah berhasil sukses melejit di peringkat ke 3 di AS dan berhasil meraih sertifikat Triple Platinum karena telah berhasil mencapai penjualan hingga 3 juta kopi, serta berhasil meraih Grammy Award untuk Best Performance oleh Duo atau Group.

Album kelimanya yang berjudul Strip Tease dirilis pada tahun 2004 dan berhasil menduduki peringkat ke 84 di tangga lagu Billboard Top R&B/ Hip Hop album.
 
Selain itu, juga meraih peringkat ke 14 di Billboard’s Top Reggae Album chart. Single yang dihasilkan oleh album kelimanya adalah Man is The Least, Move Your Body dan Loser.

Lady Saw kembali merilis singlenya pada tahun 2007 dengan judul No Less Than a Woman (Infertilitas), single ini tercipta yang berisi masalah masalah ketidaksuburan yang banyak dialami oleh wanita.

Pada tahun 2007, dia juga merilis album keenamnya yang berjudul Walk Out di mana album ini telah berhasil melejit diurutan ke 8 di tangga lagu Reggae album.
 
Kemudian dilanjutkan lagi dengan merilis 2 single lagi yang berjudul Chat to Mi Back dan Me and My Crew (The Rae), sehingga Lady Saw telah berhasil tampil di panggung utama di Reggae a Sumfets tahunan Jamaika.

Single hit sukses kedua setelah kesuksesan single hit pertamanya, dirilis pada tahun 2009 dengan judul Extra Raw: The First Lady of Dancehall. Kemudian dilanjutkan lagi pada tahun 2010 dengan merilis My Way tetapi single ini tidak berhasil meraih peringkat terbaiknya.

Pada tahun 2010 Lady Saw juga pernah tampil bersama Nicki Minaj serta dengan seorang rapper bernama Trina melalui single Dang A Lang dari albumnya yang berjudul Amazin. 
 
Single berjudul When Mi Left a Man dirilis pada tahun 2011 dan pada tahun 2012 merilis single Heels On dan sebuah drama yang berjudul Two Man serta sebuah single bejudul Heels On.

Lady Saw menyadari dan mengumumkan bahwa dia akan mengembalikan ke musik dancehall serta akan mulai kembali ke musik Injil. Pada tahun 2013 dia merilis single berjudul Nuh Tek Mi Man dan tahun 2014 merilis satu album lagi yang berjudul Alter Ego.

Album Alter Ego ini tampil bersama 3 bintang tamu dari Beres Hammond, Flo Rida dan Ali Campbell, sehingga album ini berhasil menduduki peringkat ke 6 di chart Reggae Albums. 
 
Didalam kegiatan sosialnya dalam membantu para wanita yang mendapat perlakuan kasar atau disiksa maka Lady Saw mendirikan The Lady Saw Foundtion.

Pada tahun 2015, dia merilis Scammer, serta single Incline Thine Ears, Last Night, The Devil Have a Way, Likkle Bit. 
 
Kemudian dilanjutkan lagi dengan merilis Singing Melody dengan singlenya yang berjudul Beneath Your Beautiful, Lay On Your Body serta merilis single perdananya yang berjudul Lady Saw : Special Edition.

Tetapi pada akhir tahun 2015 Lady Saw memutuskan untuk berhenti membuat musik Dancehall dan akan beralih dengan membuat musik gospel serta dia sudah tidak akan menamakan dirinya sebagai Lady Saw lagi melainkan akan menggunakan nama aslinya sendiri yaitu Marion Hall. 


Beberapa single gospel yang berhasil dirilisnya pada tahun 2015 adalah Jesus In The End, Cup Of Blessings, God Almighty serta Heaven. Kemudian pada tahun 2016 dia juga berhasil merilis album gospel yang berjudul When God Speaks.

Demikian sekilas karir musik dari penyanyi reggae terkenal asal Jamaika yang bernama panggung Lady Saw, dimana dia sudah melepas semua kesuksesannya sebagai penyanyi reggae terkenal untuk lebih berkonsentrasi ke dalam musik jenis gospel. 

Terima kasih sudah berkunjung di blog ini yang berisi artkel tentang Lady Saw, Artis Reggae Jamaica, Dancehall Dan Queen of Dancehallsemoga bermanfaat dan dapat menambah perbendaharaan musik kita. Yuk!! bagikan informasi musik ini kepada teman-teman pecinta musik lainnya.

Sumber : Wikipedia

0 komentar