Meniti Karier Sang Mega Bintang Michael Jackson

(dok.rap-up.com)

Meniti Karier Sang Mega Bintang Michael Jackson

YUK KITA KUPAS, AWAL KARIER MICHAEL JACKSON SAMPAI DIA BERHASIL MENJADI "MEGA BINTANG" :

Michael Jackson mempunyai nama asli Michael Joseph Jackson dan lebih terkenal dengan nama Michael Jackson, sejak kecil dia sudah memulai karir sebagai penyanyi tepatnya sejak dia berusia 5 tahun dan pada awal karirnya dia hanya sebagai anggota kelompok vokal dari keluarga Jackson, dimana nama kelompok keluarga Jackson akhirnya terkenal dengan nama The Jackson 5.

Michael Jackson adalah sebuah keluarga besar, dia adalah anak ke tujuh dari keluarga Jackson. Sementara karir musik profesional Michael Jackson dimulai pada saat dia berusia 11 tahun, dengan album pertamanya yang dirilis pada tahun 1971 dengan judul Got To Be There.

Kelompok menyanyi yang dibentuk keluarga Jackson terdiri dari 5 bersaudara yaitu kakak-kakak dari Michael Jackson,  sehingga kelompok mereka terkenal dengan nama "The Jackson Five".

Pada tahun 1969, lagu "I'll be there" di nyanyikan oleh The Jackson 5, dan jika dicermati bahwa dari ke 5 bersaudara tadi, suara dari Michael Jackson terdengar paling melengking dan menjadi penentu dari keindahan lagu tadi.

Dapat dibaca artikel tentang : Apa Tema Lgu Dari Michael Jackson

The Jackson 5,  mulai melejit di Amerika Serikat, pada saat itu usia Michael Jackson sekitar 8 atau 9 tahun.

Karir sebagai penyanyi dari Michael Jackson pada awal tahun 1980, akhirnya berhasil menjadikan Michael Jackson sebagai seorang figur yang paling dominan di dalam musik pop dan dia merupakan mussisi Afrika-Amerika pertama yang berhasil mempunyai crossover yang hebat di MTV. Sehingga ketenarannya mulai merambat naik kepuncak pada saat lagu-lagunya seperti Beat It, Billie Jean dan Thriller ditampilkan di MTV tersebut.

Dan pahun 1980,  Michael Jackson mulai meniti karier solonya. Dimana kelebihan dan keunggulan dari Michael Jackson adalah pada saat membawakan lagu tidak pernah ada ambisi untuk meniti karier, tetapi Michael Jackson menyanyi memang karena senang dan menyukainya.

Video-videonya seperti Black or White dan Scream merupakan sebuah bentuk video klip dengan hasil karya seni yang luar biasa sehingga bisa dipakai untuk mempromosikan salah satu chanel televisi.

Tahun 1988, terkenal dengan gerakan tari dari Michel Jackson yang dikenal dengan "MOON WALK".
Gerakan-gerakan Michael Jackson pada saat tampil memang luar biasa, karena selalu tampil bergairah dan bersemangat serta berjumpalitan. Sehingga Michael Jackson mampu memikat banyak penggemarnya, gaya panggung Michael Jackson mempunyai warna yang berbeda, dia mempunyai kemampuan tidak hanya mengandalkan suaranya saja, tetapi selalu tampil performer dipanggung, dengan segala gerakannya yang penuh semangat dalam membawakan lagunya.

Kedua video tadi juga dapat menjadikan Michael Jackson sebagai adalan yang paling penting bagi MTV pada tahun 1990 an. Akhirnya dari penampilan melalui videonya serta penampilan panggunganya Michael Jackson telah berhasil mengorbitkan sejumlah teknik menari seperti robot dan moonwalk.

Dapat dibaca artikel tentang : Sukses Michael Jackson Dengan Moonwalk

Sehingga atas ketenarannya sebagai penyanyi mega bintang ini, berhasil membuat suara dan gaya vocal dari seorang Michael Jackson sangat berpengaruh dan banyak diikuti oleh penyanyi hip hop, pop dan R&B.

Lagu-lagunya mulai terkenal diseluruh dunia, kesuksesannya tidak terlepas dari pengerjaan yang serius tidak hanya mengenai lagunya saja, tetapi juga penampilan panggungnya seperti audiovisualnya.

Terima kasih sudah berkunjung di blog ini yang berisi artkel tentang MENITI KARIER SANG MEGA BINTANG MICHAEL JACKSON, semoga bermanfaat dan dapat menambah perbendaharaan musik kita. Tidak lebih indah dari kesempatan kita untuk dapat berbagi mengenai informasi musik yang sudah kita dapat sehingga dapat membagikan juga ke teman-teman pecinta musik lainnya.

(Sumber : majalah Intisari)

0 komentar